Categories: Nasional

Distribusi Vaksin Merah Putih Akan Mundur ke Akhir Tahun 2021

KalbarOnline.com – Pengembangan vaksin Covid-19 milik anak bangsa, Vaksin Meeah Putih distribusinya akan mundur hingga pengujung 2021. Di mana waktu target vaksinasi rencananya dilakukan dari Oktober sampai Desember 2021.

’’Mudah-mudahan di triwulan empat 2021, bisa didistribusikan kepada masyarakat,’’ ujar Menteri Riset Teknologi/ Kepala Badan Riset Inovasi Nasional (Menristek/BRIN) Bambang Brodjonegoro dalam rapat kerja secara virtual, Jumat (27/11).

Meskipun distribusinya akan mundur, penyerahan bibit vaksin kepada Biofarma akan tetap sesuai jadwal, yakni di awal tahun 2021. Setelahnya, vaksin tersebut pun akan melakukan uji klinis untuk manusia.

’’Insya Allah triwulan pertama tahun depan penyerahan bibit vaksinnya hingga dilanjutkan dengan uji klinis tahap tiga pada manusia dan juga membutuhkan juga izin BPOM. Bila proses itu dilalui, baru bisa diproduksi massal,’’ terangnya.

Seperti diketahui, sebelumnya dia mengatakan bahwa Vaksin Merah Putih akan mulai didistribusikan dan disuntikkan kepada masyarakat pada kuartal ketiga 2021. Jadi, antara Juli, Agustus dan September.

Di mana untuk mencapai itu, pasti harus melewati beberapa uji coba. Salah satunya adalah memberikan bibit vaksin. ’’Insya Allah kalau semuanya lancar bulan Januari, paling lambat Februari 2021 kita sudah serahkan bibit vaksin kepada Bio Farma,’’ ucap dia. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

17 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

19 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

19 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

19 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

19 hours ago