Categories: Nasional

Distribusi Vaksin Merah Putih Akan Mundur ke Akhir Tahun 2021

KalbarOnline.com – Pengembangan vaksin Covid-19 milik anak bangsa, Vaksin Meeah Putih distribusinya akan mundur hingga pengujung 2021. Di mana waktu target vaksinasi rencananya dilakukan dari Oktober sampai Desember 2021.

’’Mudah-mudahan di triwulan empat 2021, bisa didistribusikan kepada masyarakat,’’ ujar Menteri Riset Teknologi/ Kepala Badan Riset Inovasi Nasional (Menristek/BRIN) Bambang Brodjonegoro dalam rapat kerja secara virtual, Jumat (27/11).

Meskipun distribusinya akan mundur, penyerahan bibit vaksin kepada Biofarma akan tetap sesuai jadwal, yakni di awal tahun 2021. Setelahnya, vaksin tersebut pun akan melakukan uji klinis untuk manusia.

’’Insya Allah triwulan pertama tahun depan penyerahan bibit vaksinnya hingga dilanjutkan dengan uji klinis tahap tiga pada manusia dan juga membutuhkan juga izin BPOM. Bila proses itu dilalui, baru bisa diproduksi massal,’’ terangnya.

Seperti diketahui, sebelumnya dia mengatakan bahwa Vaksin Merah Putih akan mulai didistribusikan dan disuntikkan kepada masyarakat pada kuartal ketiga 2021. Jadi, antara Juli, Agustus dan September.

Di mana untuk mencapai itu, pasti harus melewati beberapa uji coba. Salah satunya adalah memberikan bibit vaksin. ’’Insya Allah kalau semuanya lancar bulan Januari, paling lambat Februari 2021 kita sudah serahkan bibit vaksin kepada Bio Farma,’’ ucap dia. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

1 hour ago

Hari Buruh, Kapolri Komitmen Lindungi dan Kawal Hak Buruh

KalbarOnline, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan peringatan aksi Hari Buruh…

1 hour ago

Sekda Kapuas Hulu Buka Bimbingan Manasik Haji Tahun 2024 di Masjid Al-Ikhlas

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka Acara Bimbingan Manasik Haji…

1 hour ago

Akhiri Masa Tugas, Pj Wali Kota Ani Sofian Ajak ASN Teladani Jejak Mulyadi

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengajak ASN di lingkup Pemerintah Kota…

3 hours ago

Status Kepemilikan Gedung Perbasi Resmi Kembali ke Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Kejelasan status pengelolaan Gedung Persatuan Basket Indonesia (Perbasi) Kota Pontianak di Jalan…

3 hours ago

Hardiknas Momentum Dorong Peningkatan Kualitas SDM

KalbarOnline, Pontianak – Momentum Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dimaknai Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian…

3 hours ago