Categories: Sekadau

Seluruh Fraksi DPRD Sampaikan PU Terhadap RAPBD Sekadau 2021

Seluruh Fraksi DPRD Sampaikan PU Terhadap RAPBD Sekadau 2021

KalbarOnline, Sekadau – Seluruh fraksi DPRD Sekadau menyampaikan pandangan umum terhadap nota pengantar Pjs Bupati Sekadau tentang rencana peraturan daerah APBD Sekadau 2021. Hal itu disampaikan melalui rapat paripurna DPRD Sekadau yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Sekadau, Radius Efendy didamping Wakil Ketua DPRD, Handi dan Zainal serta dihadiri para anggota DPRD dan Kepala OPD di lingkungan Pemkab Sekadau, Selasa (24/11/2020).

Masing-masing dari delapan fraksi menyampaikan pendapatnya terhadap Nota Pengantar Pjs Bupati Sekadau.

Seperti yang disampaikan Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) melalui juru bicara sekaligus Ketua Fraksi PAN DPRD Sekadau, Herman A Bakar mengapresiasi Nota Pengantar Pjs Bupati Sekadau. Herman juga meminta penjelasan tentang kendala penyaluran Bantuan Oprasional Sekolah Daerah (Bosda). Fraksi PAN meminta agar penyaluran Bosda tersebut mencakupi juga guru-guru honorer di PAUD dan TK.

“Kami mohon perhatian dan penjelasanya,” ucap Herman.

Selain itu Herman juga meminta kepada pemerintah daerah agar meningkatkan status ruas jalan yang menghubungkan beberapa desa di Sekadau. Karena menurut Herman jalan tersebut merupakan urat nadi perekonomian masyarakat di desa-desa.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

2 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

5 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

6 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

7 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

8 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

22 hours ago