Categories: Nasional

Jelang HUT OPM, TNI-Polri Akan Patroli Besar-Besaran di Papua

KalbarOnline.com – Organisasi Papua Merdeka (OPM) akan melaksanakan Hari Ulang Tahun (HUT) pada 1 Desember 2020. Polri pun mulai bersiap untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan dalam periode tersebut.

“Tentunya kita mengetahui bersama bahwa OPM itu inkonstitusional. Tentunya kita mengimbau masyarakat, khususnya rekan-rekan kami yang di Papua untuk tidak melaksanakan hal tersebut,” kata Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Pol Awi Setiyono, Selasa (24/11).

Baca juga: OPM Ancam Serang Maskapai Pengangkut TNI-Polri

Awi menuturkan, aparat keamanan akan melakukan penjagaan ketat di seluruh wilayah Papua. “Polri bersama TNI yang akan melaksanakan patroli besar terkait dengan mengantisipasi, mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” imbuhnya.

TNI-Polri akan terus berkoordinasi dengan tokoh-tokoh Papua. Diharapkan warga tidak ikut serta dalam kegiatan yang bertentantan dengan konstitusi Indonesia.

“Polri bersama TNI juga melakukan penggalangan-penggalangan kepada tokoh-tokoh masyarakat, agama, suku sehingga masyarakat di sana bisa secara kondusif melaksanakan kehidupan sehari-hari di bawah naungan NKRI dan kita berharap tidak ada yang berusaha melaksanakan acara-acara memperingati 1 Desember yaitu hari OPM ya,” pungkas Awi.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

15 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

15 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

17 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

17 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

20 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

20 hours ago