Categories: Nasional

Kapolri Minta Jajarannya Jaga Netralitas pada Pilkada Serentak 2020

KalbarOnline.com – Kapolri Jenderal Idham Azis menerbitkan surat telegram (TR) kepada jajaran Polri untuk menjaga netralitas Pilkada Serentak 2020. Dalam telegramnya, diingatkan larangan bagi anggota Polri membantu mendeklarasikan bakal pasangan calon kepala daerah.

Telegram itu bernomor: STR/800/XI/HUK.7.1/2020 tanggal 20 November 2020. Surat itu ditandatangani oleh Kepala Divisi (Kadiv) Propam Polri Brigjen Ferdy Sambo atas perintah Kapolri.

“Memerintahkan dan mensosialisasikan kepada seluruh anggota Polri yang bertugas dalam pelaksanaan tahapan Pilkada Serentak dengan tetap memedomani protokol kesehatan penanganan Covid-19, apabila masih ditemukan anggota Polri yang melanggar agar ditindak secara tegas sesuai ketentuan yang berlaku,” kata Idham dalam telegramnya, Minggu (22/11).

  • Baca Juga: Penghitungan Suara di Pilkada Serentak Tidak Menggunakan Sirekap

Surat telegram ini memerintahkan seluruh anggota Polri untuk bersikap netral pada Pilkada Serentak yang akan digelar pada 9 Desember 2020 mendatang. Karenanya, Propam Polri tak segan menindak tegas anggota Polri yang melanggar.

Polisi jenderal bintang empat itu juga meminta, Bhayangkari yang bukan Polwan dan memiliki hak suara untuk menghindari menunjukkan dukungannya terhadap salah seorang paslon. Karena akan berpengaruh pada anggota keluarga maupun institusi keluarga besar Polri.

“Karena Bhayangkari merupakan bagian dari keluarga besar Polri dan akan berpengaruh pada suami dan institusi serta tetap memperhatikan etika norma yang berlaku di lingkungannya,” tandas Idham.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

3 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

4 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

5 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

5 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

20 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

20 hours ago