Categories: Nasional

Gunung Merapi Makin Menggembung

KalbarOnline.com – Badan Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Jogjakarta mendeteksi terjadi deformasi atau perubahan bentuk pada Gunung Merapi. Kepala BPPTKG Jogjakarta Hanik Humaida menuturkan, perubahan bentuk Gunung Merapi itu terjadi akibat tekanan dari dalam kawah.

Tekanan itu akhirnya membuat Gunung Merapi menggembung. ’’Pengamatan secara visual dan instrumental, ancaman Gunung Merapi semakin nyata,’’ jelasnya saat dihubungi Sabtu pagi (21/11).

Gunung Merapi yang menggembung itu terdeteksi dari alat bernama electronic distance measurement (EDM). Cara kerjanya, ada sejumlah reflektor yang dipasang di beberapa titik di Gunung Merapi. ’’Jarak reflektor itu dihitung tiap jam. Nah, terjadi pemendekan jarak reflektor yang artinya badan Gunung Merapi menggembung,’’ terangnya.

Pada awal Juni, pemendekan dalam satu minggu hanya 1 cm. Lalu, area permukaan kawah sekitar 2 cm.

Pada 20 Oktober, terjadi penggembungan yang signifikan. Hingga pekan terakhir ini, per hari pemendekan sekitar 12 cm. ’’Untuk Jumat (20/11) terjadi pemendekan 11 cm,’’ paparnya.

Secara umum, aktivitas Gunung Merapi mengalami peningkatan fluktuatif yang cenderung tinggi. Peningkatan itu terjadi sejak Oktober. ’’Magma sudah di permukaan dangkal. Jaraknya sekitar 1,5 km dari permukaan,’’ tuturnya.

Kondisi akan sangat berbahaya bila sudah ada kubah lava dan mengeluarkan lava pijar. Sebab, kubah akan terus tumbuh dan membuat ketidakseimbangan yang akhirnya runtuh menjadi awan panas. ’’Saat ini kubah lava belum muncul di permukaan,’’ ujarnya.

Dia mengatakan, lava itu bisa jadi merupakan lava lama. Sisa erupsi sebelumnya yang terdesak lava baru. ’’Dalam erupsi itu biasanya ada sisa lava di kawah,’’ paparnya.

Selain pemantauan Gunung Merapi, BPPTKG mulai khawatir terkait dengan munculnya hoaks soal Gunung Merapi. Hanik menjelaskan, ada sejumlah hoaks yang muncul dan dikhawatirkan membuat keresahan. ’’Hoaks ini mengambil data dan video lama,’’ ujarnya.

Ada sejumlah orang yang menyebarkan data dan video kejadian erupsi pada 2010. Dia mengatakan bahwa sebaiknya jangan ikut-ikutan menyebarkan informasi yang belum terverifikasi. ’’Kalau mau informasi yang benar dari BPPTG, bisa dilihat di media sosial resmi dan radio milik kami,’’ jelasnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

4 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

8 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago