Categories: Internasional

10 Hari Berturut-turut Singapura Bebas Kasus Penularan Lokal Covid-19

KalbarOnline.com – Singapura sukses mengendalikan penularan kasus Covid-19 di masyarakat atau penularan lokal selama sepuluh hari berturut-turut. Selama itu pula hanya ada penambahan kasus impor yang tercatat.

Pada Jumat (20/11), hanya ada empat kasus baru virus Korona yang dikonfirmasi. Dan semuanya kasus impor. Hal ini seperti dilansir dari Straits Times, Sabtu (21/11).

  • Baca juga: Kembali dari Indonesia, Pria Singapura Tak Akui Tertular Covid-19

Semua kasus impor sudah diminta untuk melakukan isolasi (stay home notice) pada saat kedatangan di Singapura. Sementara itu, Kementerian Kesehatan Singapura memastikan tidak ada kasus komunitas baru dan tidak ada kasus dari asrama pekerja selama 10 hari berturut-turut.

Total kasus Covid-19 di Singapura kini menjadi 58.143 kasus. Kasus impor harian terbaru yang tercatat termasuk seorang warga negara Singapura, dua pemegang izin kerja, dan pemegang izin kunjungan jangka pendek.

  • Baca juga: Kunjungi Tunangan di Singapura, Pria Prancis Ternyata Positif Covid-19

Pertama, warga Singapura adalah pria berusia 38 tahun yang kembali dari Swedia. Dia menunjukkan gejala pada Rabu lalu. Kedua, dua pemegang izin kerja berasal dari Indonesia. Dan saat ini bekerja di Singapura.

Dan terakhir, pemegang izin kunjungan jangka pendek terdaftar di sekolah swasta di Singapura dan telah melakukan perjalanan dari Rusia. Semuanya asimtomatik saat diuji.

Kementerian juga mengatakan pada Jumat (20/11) bahwa dari 26 pasien Covid-19 di rumah sakit, satu berada dalam kondisi kritis di unit perawatan intensif. Singapura kini memiliki 57 kasus aktif.

Dengan 6 kasus sembuh pada Jumat, 58.043 pasien telah pulih dari Covid-19. Singapura telah mencatat 28 kematian akibat komplikasi Covid-19.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

4 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

6 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

6 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

6 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

6 hours ago

Ketua Bawaslu Sintang Mundur, Usai Video Call Tanpa Pakaian bersama Seorang Wanita Beredar

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sintang berinisial MR resmi mengundurkan diri…

7 hours ago