Categories: Otomotif

Resmi Muncul Suzuki Nex Crossover Banderol Rp17 Jutaan

KalbarOnline.com – Tren crossover juga ada pada kendaraan roda dua, melihat hal ini PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan skuter matik (skutik) barunya, yakni Suzuki Nex Crossover pada Kamis, 19 November 2020. Hadir sebagai pilihan bagi pengendara yang suka berpetualang.

Berada diposisi sebagai skutik kompak bergaya crossover, motor roda dua ini dibanderol Rp 17,99 jjuta (on the road DKI Jakarta). Konsumen sudah dapat memboyong ke garasi melalui seluruh jaringan penjualan (diler) Suzuki mulai November ini.

Suzuki Nex Crossover merupakan pengembangan dari Suzuki NEX II Cross yang di klaim mempunyai sejumlah keunggulan, seperti dimensi kompak, mesin bertenaga, dan suspensi nyaman.

Dalam keterangan resminya, Kamis (19/11) Yohan Yahya selaku Sales & Marketing 2W Department Head SIS, menjelaskan Suzuki Nex Crossover tersedia dalam dua pilihan warna yaitu Stronger Red-Titan Black dan Solid Black. Desain stripping baru dan penggunaan aksen merah pada brake caliper dan rear spring memberikan aksen unik dan dinamis.

“Suzuki melihat segmen pasar unik dan potensial untuk jenis sepeda motor entry level crossover scooter. Ini tak terlepas dari kondisi infrastruktur di banyak daerah yang belum seluruhnya baik. Tapi di sisi lain ada kebutuhan masyarakat terhadap sepeda motor yang praktis dan efisien. Kami yakin sentuhan baru yang diberikan membuat Suzuki Nex Crossover semakin mantap dikendarai untuk menunjang aktivitas sehari-hari,” ujarnya.

Suzuki Nex Crossover dilengkapi dengan Naked Handle Bar, perangkat yang memiliki peran utama dalam meningkatkan ergonomi dan kenyamanan posisi berkendara. Juga memberikan efek visual yang lebih maskulin dan kokoh.

Digital Instrument Cluster saat ini tampil lebih modern, informatif, dan dibalut bentuk yang tangguh. Di dalam layarnya, pengendara dapat membaca kecepatan, jarak tempuh, kapasitas bahan bakar, voltase baterai, indikator sistem FI, indikator lampu, dan petunjuk waktu.

Skutik crossover ini menggunakan ban berjenis dual purpose bertapak lebar dan tubeless yang menambah tampilan gagah. Juga menambah keyakinan saat melintas di medan permukaan jalan yang tak menentu. Memberikan kenyamanan dan ketenangan pengendara saat melintasi beragam kondisi permukaan jalan

Lapisan jok mempunyai kombinasi warna dual-tone yang baru, lebih atraktif dan tidak membosankan. Sementara ground clearance atau jarak terendah dari tanah tertinggi di kelasnya yaitu 150 mm

Pada dapur pacunya Suzuki Nex Crossover masih menggunakan mesin SEP (Suzuki Eco Performance) 115 cc, 1-cylinder, SOHC (Single Over Head Camshaft), dan teknologi FI (Fuel Injection) yang dirancang khusus untuk memadukan performa terbaik dengan efisiensi konsumsi bahan bakar yang hemat. Tak lupa membenamkan teknologi Suzuki Easy Start System agar mesin mudah dinyalakan. Teknologi ini juga digunakan pada model sepeda motor Suzuki lainnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

7 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

7 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

17 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

21 hours ago