Categories: Nasional

11 Pati TNI Resmi Dapat Kenaikan Pangkat, Ini Daftarnya

KalbarOnline.com – Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menerima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 11 Perwira Tinggi (Pati) TNI di tiga matra. Kenaikan pangkat ini diberikan setelah 11 pati tersebut menerima promosi jabatan.

Adapun Laporan Korps Kenaikan Pangkat ini terdiri dari 3 Pati TNI AD, 3 Pati TNI AL, dan 5 Pati TNI AU. Acara kenaikan pangkat digelar di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, pada Rabu (18/11).

“Laporan Korps Kenaikan Pangkat 11 Pati TNI tersebut berdasarkan Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin/2666/XI/2020 tanggal 17 Nevember 2020,” kata Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Sus Aidil.

Tiga Pati TNI AD yang naik pangkat yaitu Letjen TNI Benny Susianto (Irjenad), Brigjen TNI Saturninus Aldian (Pa Sahli Tk. II LH Sahli Bid. Wassus dan LH Panglima TNI), dan Brigjen TNI Haris Sufi Anwari (Dandenma Mabes TNI).

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menerima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 11 Perwira Tinggi (Pati) TNI. (Puspen TNI)

Sedangkan 3 Pati TNI AL yaitu Laksda TNI Puguh Santoso (Aslog Kasal), Laksma TNI Maman Rohman (Kadisadal), dan Laksma TNI Taufik Arief (Kadiswatpersal).

Kemudian 5 Pati TNI AU yaitu Marsdya TNI Tamsil Gustari Malik (Danjen Akademi TNI), Marsda TNI Jemi Trisonjaya (Sekretaris Bais TNI), Marsda TNI Mohamad Tony Harjono (Sesmilpres Kemensetneg), Marsma TNI Muh. Arief Damopolii (Ir III Itjen Kemhan), dan Marsma TNI Swasono (Ka RSPAU dr. S. Hardjolukito).

Turut hadir dalam acara Laporan Korps yakni KSAL Laksamana TNI Yudo Margono, Wakasad Letjen TNI Mochammad Fachrudin, Wakasau Marsdya TNI Fahru Zaini Isnanto, Kasum TNI Letjen TNI M. Herindra, dan para Asisten Panglima TNI dan Angkatan.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

4 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

14 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

14 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

14 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

15 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

19 hours ago