Categories: Sekadau

Disiplinkan Prokes, Sat Binmas Polres Sekadau Optimalkan Giat Penling

Disiplinkan Prokes, Sat Binmas Polres Sekadau Optimalkan Giat Penling

KalbarOnline, Sekadau – Terus berupaya mendisiplinkan masyarakat terkait penerapan protokol kesehatan (Prokes), Polres Sekadau melalui Sat Binmas optimalkan kegiatan penerangan keliling (Penling).

Menggunakan mobil penyuluhan, dipimpin langsung Kasat Binmas Polres Sekadau IPTU Masdar, penling dilakukan di ruas jalan utama kota Sekadau, Sabtu (14/11/2020) siang.

Dalam imbauannya IPTU Masdar meminta kepada masyarakat, semakin disiplin dalam menjalankan prokes. Agar selalu terlindungi dari ancaman penyebaran virus COVID-19.

“Biasakan prokes 3M, sangatlah mudah yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak fisik,” ucap ITU Masdar.

Membiasakan ketika berada diluar rumah dengan memakai masker, dan saat berada di tempat keramaian pastikan untuk menjaga jarak fisik hindari kerumunan. Sekembalinya di rumah cucilah tangan menggunakan sabun dan air mengalir.

Selain prokes, pesan Kamtibmas lain juga disampaikan yaitu supaya masyarakat waspada tindak kejahatan seperti curanmor ataupun aksi kriminalitas lainnya.

“Jangan mengundang niat pelaku kejahatan, dengan tidak membawa barang berharga ketika bepergian serta berikan kunci ganda ketika memarkirkan kendaraan,” pesan Kasat Binmas IPTU Masdar. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

7 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

9 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

11 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

26 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago