Categories: Nasional

JK Nyatakan PMI Siap Bantu Distribusikan Vaksin Covid-19

KalbarOnline.com–Ketua Umum Palang Merah M. Jusuf Kalla menyatakan, PMI siap membantu pendistribusian vaksin Covid-19 ke seluruh pelosok Indonesia saat vaksin tersebut tiba di tanah air. Hal tersebut dikemukakan JK di sela kehadirannya meresmikan arenatorium di Makassar, Kamis (12/11).

Dia mengatakan PMI telah menyiapkan sekitar 230 unit donor darah (UDD) yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia yang berfungsi sebagai pos pemberian vaksin disertai ribuan tenaga vaksin.

Sementara itu, menindaklanjuti arahan dari Ketua Umum PMI, pimpinan Humas PMI Sulsel Syahrul Rustam mengatakan, berdasar laporan sebanyak 200-an UDD sudah siap membantu pendistribusian vaksin di lapangan. ”Karena itu, sesuai instruksi Pak JK, dari 200-an UDD itu salah satunya di Sulsel dari 200-an UDD yang dipastikan ada dua UDD di Sulsel yang telah beroperasi salah satunya di Makassar sementara UDD lain tersebar di 24 kabupaten/kota,” kata Syahrul Rustam seperti dilansir dari Antara.

Berdasar instruksi dan arahan Ketua PMI Pusat, lanjut dia, seluruh relawan akan dilibatkan penuh dalam proses pendistribusian vaksin. Khusus di Sulsel akan difokuskan di Kota Makassar melalui UDD setempat.

”Pak JK sudah instruksikan peran relawan agar dimaksimalkan utamanya pada saat pendistribusian vaksin di setiap daerah,” ujar Syahrul Rustam.

Mengenai kesiapan tersebut, Ketua UDD PMI Makassar Syamsu Rizal mengatakan, jajarannya siap melaksanakan tugas sesuai instruksi PMI pusat. Apalagi tugas itu merupakan tugas mulia untuk menekan dan mencegah persebaran Covid-19.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sarina, Finalis Putri Hijabfluencer Kalbar 2024 Asal Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Sarina (18 tahun) lahir di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten…

5 hours ago

Hadapi Seleksi STQ dan TC, Pengurus LPTQ KKU Audiensi ke Pj Bupati Romi Wijaya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kayong Utara (KKU) melakukan…

5 hours ago

Kalbar Siap Sajikan Tarian Terbaik pada Gelaran Akbar di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) secara nasional…

7 hours ago

Tim Penari Hasil Audisi Pemprov Kalbar Siap Meriahkan Rangkaian HUT 79 RI di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia tanggal…

8 hours ago

Angin Puting Beliung Rusak Tujuh Rumah Warga Kubu

KalbarOnline, Kubu Raya - Tujuh rumah warga di pesisir Muara Kubu, Dusun Mekar Jaya, Desa…

17 hours ago

Harisson Larang Perpisahan Sekolah di Tempat Mewah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson melarang sekolah-sekolah untuk semua jenjang…

1 day ago