Categories: Otomotif

Peringatan 100 Tahun, Mazda Luncurkan Mazda3 Anniversary Edition

KalbarOnline.com — PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), Agen Pemegang Merek (APM) Mazda di Indonesia, memperkenalkan varian baru dari Mazda3 yaitu Mazda3 100th Anniversary Edition. Peluncuran dilakukan secara virtual dalam rangka memperingati 100 tahun eksistensi Mazda Motor Corporation di industri otomotif dunia yang jatuh pada 30 Januari 2020.

Akira Marumoto, Representative Director, President and CEO Mazda Motor Corporation, memberikan pernyataan terkait peringatan 100 tahun Mazda.

“Mazda berasal dari perusahaan yang memproduksi gabus dan kemudian berubah haluan untuk memproduksi mobil. Sekarang, mobil kami telah memiliki banyak pelanggan dengan lebih di 130 negara dan wilayah. Kami ingin menyampaikan penghargaan yang tulus kepada pelanggan, diler, pemasok, mitra bisnis, dan masyarakat setempat, yang telah mendukung kami selama bertahun-tahun melalui masa-masa baik dan buruk. Kepadanya kami berterima-kasih untuk 100 tahun keberadaan kami,” ucapnya.

“Saat kita melihat ke depan untuk 100 tahun ke depan, kita akan terus mengutamakan manusia dan menghargai ‘keunikan kami dalam menciptakan sesuatu bersama dengan orang lain’. Saat kami memperkuat hubungan dengan sesama dan bekerja sama dengan semua orang yang terhubung dengan perusahaan kami, kami akan terus merasa tertantang untuk menciptakan produk, teknologi, dan pengalaman unik yang disukai oleh pelanggan kami,” imbuhnya.

  • Baca juga: Tutup Tahun 2020, Mazda Gratiskan Penggantian Oli dan Diskon Servis

Di Indonesia, peringatan 100 tahun Mazda ditandai dengan peluncuran Mazda3 100th Anniversary Edition. Mazda3 100th Anniversary Edition ini sangat diminati oleh banyak konsumen di dunia dan PT EMI berhasil menghadirkan 20 unit untuk pencinta Mazda di Indonesia.

Ricky Thio, Managing Director PT EMI mengatakan sebuah kebanggaan menghadirkan mobil spesial dalam peringatan 100 tahun. “Merupakan suatu kebanggaan bagi kami untuk dapat merayakan 100 tahun Mazda di dunia dengan menghadirkan varian Mazda3 100th Anniversary Edition di Indonesia. Hal ini merupakan suatu bentuk penghargaan dan komitmen kami bagi seluruh pelanggan dan pencinta Mazda di Indonesia, karena unit ini sangat diminati oleh banyak konsumen di seluruh dunia dan kami berhasil mendatangkan 20 unit untuk konsumen Indonesia,” sebutnya.

Ricky menambahkan bahwa berbagai inovasi teknologi dan pengembangan produk telah menjadi bukti nyata komitmen Mazda di industri otomotif dunia dan komitmen ini akan terus dikembangkan dan dijalankan di Indonesia.

“Kami akan terus menjaga komitmen kami untuk terus memperkenalkan model dan teknologi terbaru Mazda untuk pasar otomotif Indonesia serta menjaga kualitas layanan purna jual khas Mazda yang unik dan diminati oleh konsumen kami di Indonesia,” imbuh Ricky.

Mazda3 100th Anniversary Edition memiliki spesifikasi yang sama dengan Mazda3 yang diluncurkan pada 2019 yang lalu, tetapi ditambah dengan aksesoris khusus berupa logo 100 tahun Mazda pada bagian-bagian tertentu pada unit tersebut. Di Indonesia Mazda 3 Anniversary Edition ini ditawarkan dengan harga Rp 533.800.000 (On-The-Road Jakarta).

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Warga Padati Halaman Polresta Pontianak, Nobar Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Ribuan warga Kota Pontianak memadati halaman Polresta Pontianak untuk nonton bareng (nobar)…

14 mins ago

Ribuan Penari Meriahkan Kalbar Menari 2024 di Pendopo Gubernur

KalbarOnline, Pontianak - “Serentak Menari, Bergerak Bahagiakan Bumi” menjadi tema yang diambil dalam peringatan Hari…

17 mins ago

1.085 Atlet Pelajar Siap Berlaga di Popda Kota Pontianak 2024

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 1.085 atlet pelajar SMP dan SMA se-Kota Pontianak siap berlaga pada…

42 mins ago

Bingkisan Kebahagiaan PLN untuk Warga Kalsel yang Membutuhkan

KalbarOnline.com – Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

2 hours ago

Dekranasda Kalbar Dukung Gallery Rika Ayub Design Turut Majukan Fashion Wastra Khas Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy…

4 hours ago

Pentingnya Imunisasi Untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Anak

KalbarOnline, Pontianak - Setiap orang memiliki imunitas yang berbeda, sehingga daya tahan tubuh terhadap penyakit…

5 hours ago