Categories: Nasional

Fadli Zon Dukung Perubahan Nama Jabar Jadi Sunda

KalbarOnline.com–Wakil Ketua DPR periode 2014–2019 Fadli Zon, mendukung perubahan nama Provinsi Jawa Barat (Jabar) menjadi Provinsi Sunda. Sebab, hal itu dapat memperkuat aspek kebhinekaan masyarakat Tanah Air.

Menurut dia, nama Sunda memiliki nilai sejarah yang cukup kuat di Indonesia. Sehingga penggunaan nama Provinsi Sunda bisa memperkuat identitas bangsa dan kebhinekaan.

”Saya juga mengusulkan Provinsi Sumatera Barat menjadi Minangkabau. Jadi kenapa tidak, Jabar menjadi Sunda. Karena menurut saya ini mayoritas adalah masyarakat etnis Sunda, karena keistimewaan pada masa lalu juga,” kata Fadli Zon seperti dilansir dari Antara di Bandung.

Dia juga tidak menampik usul perubahan nama itu juga berpotensi mendapat pro dan kontra di tengah masyarakat. Karena itu, perlu ada musyawarah yang dilakukan berbagai tokoh di Jawa Barat.

”Itu yang perlu dimusyawarahkan dengan masyarakat Betawi. Kan tidak ada masalah membicarakan itu. Dengan Cirebon juga, karena itu yang perlu dimusyawarahkan. Sebuah usul itu wajar,” tutur Fadli.

Menurut dia, nama adat atau suku bangsa yang dijadikan nama administratif suatu daerah merupakan hal yang biasa. Contohnya, kata dia, di Inggris ada Wales dan Skotlandia yang masuk ke dalam Britania Raya.

”Di kita kan ada Aceh, Papua, Bali, Lampung, Gorontalo. Jadi menurut saya tidak ada masalah, malah memperkuat. Pada era globalisasi ini, identitas kecil sangat penting. Kembali ke jati dirinya,” terang Fadli.

Selain itu, menurut dia, tidak menutup kemungkinan Provinsi Jawa Barat mengalami pemekaran. Sebab, dihitung berdasar jumlah penduduk dengan anggaran yang didapat dari pemerintah pusat yang agak timpang. Berbeda dengan Provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur yang keseimbangan antara populasi dengan anggarannya yang cukup seimbang.

”Itu sudah kewajiban dimekarkan. Seperti Bogor. Ada tuntutan Bogor barat dan Bogor timur, jumlah penduduk Bogor saja sudah enam juta,” kata Fadli, politikus Partai Gerindra itu.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

6 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

6 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

7 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

8 hours ago