Categories: Teknologi

Ingat Dua Ponsel Nokia Ini? Siap-siap, Versi Modernnya Segera Hadir

KalbarOnline.com – Bicara soal merek ponsel yang pernah berjaya di dunia, orang pasti sepakat menyebut nama Nokia. Meski sekarang boleh dibilang terseok-seok untuk bangkit dan bertahan di industri ponsel pintar dunia, nama Nokia tetap tak bisa lepas dari ingatan.

Kini, sejak HMD Global mendapat lisensi untuk memproduksi dan menjual ponsel di bawah merek Nokia, perusahaan Finlandia itu telah membuat tradisi untuk menghidupkan kembali model-model ponsel klasik mereka. Berbeda dengan yang dulu, model-model ponsel klasik Nokia kini diluncurkan kembali dengan fitur modern seperti 4G dan dukungan untuk fitur tertentu.

Model klasik pertama yang diluncurkan kembali adalah Nokia 3310 yang hadir dalam versi 2G, 3G, dan 4G. Tak cuma itu, Nokia juga meluncurkan kembali Nokia 8810 ‘Banana Phone’ pada tahun 2018, Nokia 2720 tahun lalu, dan Nokia 5310 XpressMusic awal tahun ini.

Kini, buat yang ingin kembali merasakan ponsel klasik Nokia, perusahaan tersebut dilaporkan akan menghadirkan model lainnya yang tak kalah populer pada zamannya. Info terbaru mengungkapkan bahwa akan lebih banyak ponsel klasik segera hadir.

Menurut blog teknologi Jerman, Winfuture, ponsel klasik HMD Global berikutnya yang akan dihidupkan kembali adalah Nokia 6300 dan Nokia 8000.

Nokia 6300 yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2007, adalah ponsel Seri 40 dengan pelat baja yang memastikan ponsel ini tahan banting. Desainnya pasti familiar dan ponsel tersebut juga memiliki layar warna, slot kartu MicroSD, dan kamera 2MP.

Nokia 8000, di sisi lain, diharapkan menjadi model baru dalam seri 8 premium Nokia dari tahun 90-an yang mencakup Nokia 8800 Sirocco yang memiliki kaca berlapis safir yang menutupi layar, cover keypad geser (slider) dan kamera 2 MP.

Desain slider adalah fitur umum dari seri ini, jadi ada kemungkinan besar Nokia 8000 4G juga akan memilikinya. Diperkirakan, kedua ponsel baru ini akan diluncurkan sebelum akhir tahun dan kemungkinan besar di Eropa sebelum wilayah lain. Kedua ponsel klasik Nokia itu dikatakan bakal tiba bersama smartphone Nokia 6.3 dan Nokia 7.3 yang ditunggu-tunggu.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat “Flexing” Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengajak masyarakat terutama anak muda untuk…

2 hours ago

Pesan Kasatpolair Kapuas Hulu di Hari Laut Sedunia: Buanglah Sampah pada Tempatnya

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia (World Oceans Day) yang jatuh pada…

2 hours ago

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

7 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

7 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

7 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

7 hours ago