Categories: Nasional

Rizieq Akan Pulang, Polri Minta Simpatisan Tak Ramai Jemput di Bandara

KalbarOnline.com – Polda Metro Jaya mengeluarkan imbauan kepada simpatisan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab, agar tidak berbondong-bondong datang ke bandara Soekarno Hatta, untuk menjemput Rizieq apabila pulang ke Indonesia. Polisi menilai bandara adalah objek vital milik negara.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, banyak kegiatan orang di bandara. Oleh karena itu, agar tidak menganggu, diimbau tidak ada kegiatan massa dalam jumlah besar di bandara.

“Kami mengharapkan, mengimbau untuk orang yang menjemputnya, nantinya, sebaiknya tidak usahlah ramai-ramai ke bandara,” kata Yusri kepada wartawan, Jumat (6/11).

Baca juga: Rizieq Shihab Akan Pulang 10 November, Polri: Silahkan Saja

Yusri menyampaikan, sebaiknya pihak yang hendak menjemput cukup perwakilan saja. Hal itu tak lepas pula atas pertimbangan masih terjadinya pandemi Covid-19. “Cukup beberapa orang saja yang menjemput, yang lain tunggu,” jelasnya.

Sebelumnya, Rizieq mengumumkan akan pulang ke Indonesia dari Arab Saudi pada 10 November 2020. Hal itu ia sampaikan melalui siaran di youtube Front TV. Rizieq dijadwalkan tiba di Bandara Soekarno-Hatta sekira pukul 09.00 WIB dengan menggunakan maskapai Saudia Airline SV 816.

Setibanya di tanah air, Rizieq akan langsung pulang ke kediamannya di Petamburan, Jakarta Pusat. Para ulama yang hendak bertemu bisa langsung datang ke kediamannya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

4 mins ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

14 mins ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

18 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

22 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

23 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

23 hours ago