Categories: Nasional

Dianggap Berhasil Tangani Pandemi, Menteri Terawan Diundang WHO

KalbarOnline.com – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyampaikan undangan diskusi dan membahas tindak lanjut penanganan pandemi Covid-19 pada Menteri Kesehatan RI Terawan Agus Putranto. Indonesia dipandang berhasil mengendalikan kasus Covid-19 dari semula diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) ketat lalu kemudian kini membuka kembali seluruh aktivitas dengan tetap disiplin pada peraturan protokol kesehatan dan adaptasi kebiasaan baru.

Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat Kementerian Kesehatan Widyawati membenarkan adanya undangan WHO tersebut saat dikonfirmasi oleh KalbarOnline.com, Kamis malam (5/11). Isi surat undangan itu yakni meminta informasi dari Menteri Terawan atas pengalamannya yang dipandang berhasil mengatasi pandemi.

Surat Undangan WHO itu tertanggal 30 Okotober dan ditandatangani oleh Asisten Direktur Jenderal Kesiapan Darurat WHO Dr Jaouad Mahjour. Undangan tersebut berisi perihal “Undangan konferensi pers tentang Covid-19 Intra-Action Review (IAR)”.

“Menteri yang terhormat, saya mendapat kehormatan untuk memberi tahu Anda bahwa Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) akan melakukan dan menyelenggarakan konferensi pers untuk mempromosikan pembelajaran serta evaluasi peningkatan tanggapan Covid-19 nasional & subnasional,” tulis WHO dalam surat kepada Menteri Terawan.

“Pada pertemuan keempat Komite Darurat IHR (2005) mengenai wabah penyakit Coronavirus (COVID-19) pada 31 Juli 2020, Komite mengeluarkan rekomendasi kepada negara-negara untuk berbagi praktik terbaik dengan WHO, termasuk dari tinjauan intra-tindakan, dan menerapkan pembelajaran dari negara-negara yang berhasil membuka kembali kegiatan di masyarakat dan mengurangi lonjakan kasus Covid-19,” tambah pernyataan itu.

Konferensi pers akan diadakan secara virtual pada 6 November 2020. WHO menambahkan penularan Covid-19 di seluruh dunia mengungkapkan tantangan dalam mengelola risiko dan dampak kesehatan dari semua jenis keadaan darurat di dunia.

“Semua negara, terlepas dari mereka negara maju, miskin, atau berkembang, pasti menghadapi risiko sistemik, seperti risiko yang terkait dengan wabah penyakit yang muncul kembali dan dampaknya pada kesehatan dan sosial ekonomi,” tambah pernyataan WHO.

“Selama pandemi ini, sangat penting bagi negara-negara untuk terus merefleksikan strategi respons mereka yang sedang berlangsung dan menyesuaikan pendekatan mereka sesuai kebutuhan untuk memperkuat kesiapsiagaan dan respons,” tutup pernyataan itu.

Indonesia saat ini mencatat 4.065 kasus baru harian pada Kamis (5/11). Total jumlah orang yang terinfeksi Covid-19 sejauh ini sejak Maret 2020 yakni sebanyak 425.796. Pasien sembuh total sebanyak 357.142 orang. Dan jumlah kematian total sebanyak 14.348 jiwa.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024 

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

6 mins ago

Wabup Farhan Ajak Semua Pihak Berpartisipasi Sukses Penyelenggaraan MTQ XXXI di Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an…

7 mins ago

Harisson Ingatkan PNS di Kalbar, Jangan Sampai Terjerat Judi Online

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan tak segan-segan akan memberikan sanksi…

40 mins ago

PTSL Dikenal Organisasi Internasional, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Kinerja Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Jakarta - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dijalankan Kementerian Agraria dan Tata…

1 hour ago

Makam Juang Mandor: Saksi Kekejaman Jepang yang Mengharukan

KalbarOnline, Landak - Pada suatu masa di masa lalu, terdapat sebuah desa yang menjadi saksi…

2 hours ago

Menelusuri Keindahan Budaya dan Adat di Rumah Betang Saham, Destinasi Wisata Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Kalimantan Barat, sebuah provinsi yang kaya akan keindahan alam dan keberagaman budaya,…

2 hours ago