Categories: Sepak Bola

Uji Coba Timnas U-19 di Kroasia Berubah, Ini Jadwalnya

KalbarOnline.com – Timnas Indonesia U-19 akan memulai pertandingan International U-19 Friendly Tournament pada Sabtu (5/9). Kepastian ini diambil setelah Federasi Sepak Bola Kroasia (HNS) mengirimkan surat perubahan jadwal pertandingan turnamen tersebut.

“Pada awalnya timnas U-19 akan memulai pertandingan 2 September, namun HNS melakukan perubahan jadwal menjadi 5 September,” kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dikutip situs resmi PSSI.

“Kami rasa tidak masalah. Ini justru bagus untuk pemain yang dapat melakukan persiapan lebih panjang sebelum menjalani uji coba tersebut,” lanjutnya.

Iriawan menambahkan bahwa pada pertandingan perdana Indonesia akan melawan Bulgaria, Sabtu (5/9). Selanjutnya menantang tuan rumah Kroasia, Selasa (8/9) dan bertemu Arab Saudi, Jumat (11/9).

Setelah mengikuti turnamen tersebut, timnas U-19 melanjutkan uji coba dengan beberapa negara dan klub di Kroasia hingga akhir September mendatang.

Lawan-lawan yang akan dihadapi yakni Qatar, Bosnia dan Herzegovina, serta Dinamo Zagreb. Mereka merupakan tim kuat dan bagus untuk timnas U-19.

TC di Kroasia sebagai persiapan Garuda Muda mengikuti Piala AFC U-19 2020 yang berlangsung pada 14-31 Oktober di Uzbekistan dan Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia.

*Jadwal timnas U-19 di International U-19 Friendly Tournament 2020

5 September 2020: Indonesia vs Bulgaria

8 September 2020: Indonesia vs Kroasia

11 September 2020: Indonesia vs Saudi Arabia

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Ada Dugaan “Penghilangan” Kesaksian dan Alat Bukti di Kasus Pelecehan oleh Oknum Polisi KKU

KalbarOnline, KKU - Pihak kepolisian menduga adanya upaya “penghilangan” keterangan saksi dan alat bukti dalam…

10 hours ago

Menteri AHY Inginkan Adanya Modernisasi dan Penguatan di Seluruh Kantor Pertanahan

KalbarOnline, Bali - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Kinerja Tahap III kepada Itjen Kemendagri

KalbarOnline, Jakarta - Pj Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson mengungkapkan, bahwa pertumbuhan ekonomi Kalimantan Barat…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Finalisasi Pembahasan Raperda RTRW Kalbar 2024 – 2044

KalbarOnline, Jakarta - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektor…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Beberkan Capaian Pembangunan ke Wantannas RI

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima kunjungan Tim Sekretariat Jenderal Dewan…

11 hours ago

Pj Ketua Dekranasda Kalbar Apresiasi Wastra Karya Siswi SMKN 6 Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari…

11 hours ago