Categories: Landak

Awal November 2020, Bupati Landak Lantik Lima Pejabat Administrator

Awal November 2020, Bupati Landak Lantik Lima Pejabat Administrator

KalbarOnline, Landak – Bupati Landak, Karolin Margret Natasa secara resmi melantik lima Pejabat Administrator dan Pengawasan di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Landak, Senin (2/11/2020). Pelantikan tersebut turut disaksikan Forkopimda, Sekretaris Daerah Landak, Kepala OPD, serta para pejabat pemerintahan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Landak.

Dalam sambutannya, Karolin mengatakan bahwa mutasi ataupun rotasi jabatan adalah hal yang biasa dalam roda pemerintahan. Hal itu dalam rangka menciptakan dan meningkatkan etos kerja baru dalam pemerintahan.

“Rotasi maupun mutasi jabatan bukanlah hal yang baru, karena tujuannya yakni untuk menciptakan dan meningkatkan kinerja dalam sebuah pemerintahan,” terang Bupati Landak.

Bupati Karolin melanjutkan sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) maka wajib memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat. Terlebih dalam situasi pandemi COVID-19 ini maka ASN harus memberi contoh yang baik bagi seluruh warga.

“Saat ini kita masih dibawah Keppres Nomor 11 tahun 2020 tentang Penetapan Kedaruratan Kesehatan Masyarakat COVID-19. Ingat Keppres ini masih berlaku dan kita sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) wajib untuk mempedomaninya serta bertanggungjawab supaya masyarakat mampu untuk bertahan dalam menghadapinya. Kita juga diwajibkan untuk menyadari akan bahaya pandemi tersebut yang saat ini belum situasi normal. Oleh sebab itu, jangan melanggar protokol kesehatan karena sudah banyak yang menjadi korban akibat hal ini,” jelas Karolin.

Lebih lanjut Karolin menekankan bahwa sebagai penanggungjawab wilayah maka apapun yang terjadi pada Kabupaten Landak maka seorang Bupati wajib tahu dan wajib mengetahui. Oleh sebab itu, ASN harus mampu memberi pelayanan yang baik di pemerintahan, memberi contoh yang baik di masyarakat.

“Saya sebagai pimpinan Bapak/Ibu ASN Kabupaten Landak maka kita adalah satu tim, bila kinerja bagus maka saya juga akan bangga. Saya juga berharap Bapak/Ibu yang sudah dilantik hari ini segera bekerja, menyesuaikan dengan pekerjaan yang baru karena semua sudah ada panduannya. Bila mengalami masalah, maka segera koordinasi dan komunikasikan supaya kita bisa melayani masyarakat Kabupaten Landak dengan sebaik-baiknya,” pesan Karolin.

Seperti diketahui acara pelantikan dan pengambilan sumpah/janji jabatan pejabat administrator dan pengawas ini adalah sebagai berikut, Fortunata Didian sebelumnya Kabid Perencanaan Sosial dan Budaya pada Bappeda Kabupaten Landak dilantik menjadi Camat Menjalin, Sri Supartinah sebelumnya Pelaksana pada Dinas Kesehatan dilantik menjadi Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular pada Dinas Kesehatan, Kasianus sebelumnya Kasubbag Protokol Setda dilantik menjadi Kasi Ketahanan Seni, Budaya, Agama, Masyarakat dan Ekonomi pada Kantor Kesbangpol, Rosi Pirmansyah sebelumnya Kasi Penyadaran dan Pemberdayaan Pemuda pada Disporapar dilantik menjadi Kasubbag Protokol Setda dan Rusdinus sebelumnya pelaksana pada Kantor Kesbangpol dilantik menjadi Kasi Penyadaran dan Pemberdayaan Pemuda pada Disporapar.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peluncuran Tahapan Pilkada Kapuas Hulu 2024, Wabup Wahyudi Ajak Semua Pihak Jaga Suasana Sejuk dan Damai

KalbarOnline, Putussibau – Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala…

11 hours ago

IKA Unhas Kalbar Siap Berikan Kontribusi Positif Bagi Kemajuan dan Pembangunan Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Suksesi pemilihan Ketua dan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA…

13 hours ago

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

17 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

17 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

17 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

1 day ago