Categories: Teknologi

Jangan Kaget, Adobe Flash Hilang di Update Windows 10 Terbaru

KalbarOnline.com – Pembaruan atau update Windows 10 yang diluncurkan belum lama ini ada yang menarik karena beberapa alasan. Pertama, pembaruan sepenuhnya opsional. Kedua, pembaruan tersebut akan menghilangkan Adobe Flash.

Sebelumnya, sempat beredar kabar bahwa Adobe akan secara resmi menghentikan Flash untuk selamanya pada akhir tahun 2020 ini. Adobe Flash sendiri merupakan salah satu software besutan Adobe yang cukup legendaris dan bisa dibilang merupakan salah satu cikal bakal platform berbagi video seperti YouTube.

Namun sayang, beberapa tahun terakhir, Flash telah terbukti lebih bermasalah alih-alih membawa manfaat bagi pengguna. Karena itu, Microsoft telah mengumumkan bahwa mereka akan merilis pembaruan opsional untuk Windows 10 yang akan menghapus Flash dari komputer Anda dan juga mencegahnya diinstal ulang.

Pembaruan ini tersedia melalui Katalog Microsoft dan sepenuhnya opsional. Jadi, jika karena alasan apapun Anda ingin menyimpan Flash, Anda tidak perlu mengunduhnya. Namun, ini adalah pembaruan yang aneh karena menurut laporan Bleeping Computer, Flash yang dihapus adalah versi yang disertakan dengan Windows 10.

Ini berarti bahwa jika Anda mengunduh Flash versi mandiri, itu akan tetap ada. Itu juga akan terus ada di browser seperti Microsoft Edge. Jadi, pembaruan ini tampaknya tidak benar-benar menghapus Flash sepenuhnya.

Lantaran hanya menghapus Flash Player yang disertakan dengan Windows 10, tampaknya add-on browser Flash Player apapun akan tetap berfungsi setelah pembaruan diterapkan. Tidak hanya itu, versi Flash Player yang berdiri sendiri (stand alone) yang diinstal oleh pengguna sendiri pun akan tetap berfungsi setelah pembaruan.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

7 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

10 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

11 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

11 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

12 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

12 hours ago