Categories: Kabar

Peringati Sumpah Pemuda, Isdianto-Suryani Bertekad Jadikan Pemuda Kepri Semakin Unggul dan Berakhlak Mulia

KalbarOnline.com — Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), H Isdianto dan Suryani, memiliki strategi khusus untuk mewujudkan generasi muda Kepri semakin unggul di segala bidang. Selain unggul, karakter yang lain yang akan diwujudkan yakni berakhlak mulia.

Ke depan, adik kandung almarhum Muhammad Sani itu mengajak keterlibatan generasi muda untuk bersama-sama menjaga gelaran pesta demokrasi tetap berjalan aman, nyaman, dan damai. Menurut Isdianto, pemuda juga memiliki peran lain sebagai mitra pembangunan pemerintah.

“Selamat memperingati Hari Sumpah Pemuda 2020. Pada momentum ini, mari kita merenungkan dan memaknai peringatan ini dengan terus merawat persatuan dan kebersamaan. Jelang Pilkada, jangan ada permusuhan apalagi perpecahan. Pemuda harus menjadi teladan persatuan. Mari bangkit dan bersatu untuk mewujudkan Kepri yang unggul dan mulia,” kata Isdianto di kawasan Sukajadi, Batam, Rabu (28/10).

Isdianto yang berpasangan dengan Suryani di kontestasi Pilkada Kepri menjelaskan, keterlibatan generasi muda sangatlah penting untuk kemajuan Negeri Segantang Lada. Karenanya, pasangan nomor urut dua itu merumuskan visi dan misi serta program unggulan yang bermuara pada keterlibatan generasi muda.

Guna mewujudkan visi Kepri maju dan gemilang, pasangan Isdianto dan Suryani (INSANI) menguraikannya menjadi enam misi. Salah satunya meneruskan pembangunan pada sektor pendidikan yang maju dengan meningkatkan dan pemerataan kualitas sarana dan prasarana hingga sumber daya manusia.

“Salah satu fokus kita ke depan adalah terbinanya generasi muda yang unggul, cerdas dan berakhlak mulia. Sektor pendidikan, keterampilan, hingga ketersediaan lapangan kerja menjadi prioritas kami ke depan. Caranya dengan menyiapkan sejumlah program yang mengasah keterampilan dan kreativitas generasi muda di Kepri,” jelasnya.

Di sektor wirausaha dan UMKM, Isdianto juga bertekad mengembangkan sektor ekonomi kreatif yang berbasis teknologi digital. “Program ini akan dikolaborasikan dengan berbagai pegiat ekonomi kreatif di Kepri, sehingga akan muncul pengusaha-pengusaha baru yang juga akan melahirkan kawasan ekonomi dan lapangan kerja baru,” katanya.

Guna mewujudkan gagasan tersebut, pasangan INSANI akan melakukan berbagai upaya untuk mendorong dan memfasilitasi usaha mengembangkan kreativitas pemuda, baik peningkatan sarana atau keterlibatan investor untuk mengembangkan generasi muda di Kepri.

“Semua ikhtiar tersebut bermuara pada peningkatan kesejahteraan masyarakat Kepri dan pemerataan pembangunan di Provinsi Kepri yang kita cintai ini,” jelas Isdianto. (ind)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Launching Pilgub Kalbar 2024, Ketua KPU RI Ajak Masyarakat Berpartisipasi

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat melakukan launching Tahapan Pemilihan Gubernur…

2 hours ago

Bupati Fransiskus Nostalgia di Reuni SMA Karya Budi Putussibau ke 40 Tahun

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka reuni akbar sekaligus syukuran SMA Karya…

2 hours ago

Wakil Bupati Kapuas Hulu Minta Panitia Bimbingan Manasik Haji Berikan yang Terbaik

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menyampaikan, bahwa penyelenggaraan ibadah haji merupakan…

2 hours ago

Ditinggal Pemilik, Dua Rumah Dinas Kesehatan Kapuas Hulu Ludes Terbakar

KalbarOnline, Putussibau - Dua unit rumah milik Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu di Jalan Diponegoro…

4 hours ago

Sekda Ketapang Pimpin Rapat Persiapan Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang - Persiapan dan pelaksanaan peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati akan dilaksanakan pada tanggal…

6 hours ago

Menteri AHY Dampingi Presiden Joko Widodo Serahkan 10.323 Sertipikat Tanah untuk Masyarakat Banyuwangi

KalbarOnline.com, Banyuwangi - Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo didampingi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

6 hours ago