Categories: Nasional

Langkah Ini Bisa Cegah Penularan Covid-19 saat Libur Panjang

KalbarOnline.com – Libur panjang yang jatuh pada 28 sampai 30 Oktober 2020 diharapkan tidak menjadi penularan Covid-19. Juru bicara pemerintah penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito menyampaikan, banyak aktivitas yang bisa dilakukan saat libur panjang atau cuti bersama.

“Jadi libur panjang ini sebenarnya banyak aktivitas yang bisa dilakukan oleh masyarakat, mulai yang pertama karena mungkin sebelumnya sering di luar rumah, maka sekarang kesempatan untuk berada di rumah. Karena mungkin ada pekerjaan-pekerjaan rumah yang perlu diselesaikan,” kata Wiku dalam diskusi daring, Selasa (27/10).

Wiku menuturkan, aktivitas di rumah selama cuti bersama merupakan aktivitas yang paling aman dalam masa pandemi. Hal ini tidak lain untuk mencegah terjadimya kerumunan saat libur panjang tiba.

“Masyarakat yang ingin bepergian, kita harus pastikan bahwa bepergian itu dalam kondisi sehat dan memang betul-betul perlu untuk bepergian, apabila tidak sebaiknya di rumah saja. Karena banyak aktivitas yang bisa dilakukan di rumah,” ujar Wiku.

Wiku mengharapkan, jika tetap ingin bepergian diharapkan dalam kondisi sehat. Hal ini dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

“Bisa saja kita pergi ke tempat yang jauh mengunjungi suatu tempat dan ketemu dengan masyarakat sana, kalau kita tidak sehat kita berpotensi untuk menularkan kepada orang lain. Demikian pula nanti pada saat kembali, kita pastikan juga dengan melakukan skrining, jangan sampai kita membawa penyakit dari tempat lain ke rumah,” pinta Wiku.

Wiku meminta masyarakat tetap waspada dan memproteksi diri agar tidak tertular Covid-19. Proteksi diri tersebut dilakukan dengan menerapkan disiplin 3M yakni, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun atau handsanitizer dan menjaga jarak.

“Harapannya masyarakat mempraktekkan 3M. Kami berharap, jangan sampai terjadi lagi lonjakan Covid-19. Kita liburannya harus aman di rumah adalah yang paling aman dan kalau sampai harus keluar rumah, pastikan itu adalah liburan yang aman nyaman tanpa kerumunan,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

13 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

13 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

15 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

15 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

18 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

18 hours ago