Categories: Infotainment

Gegara Covid Melanda, Beberapa Mimpi Raisa Belum Terwujud

KalbarOnline.com – Penyanyi Raisa Andriana mengatakan memiliki banyak mimpi yang belum terwujud. Di antaranya membuat konser tunggal dan merek produk kecantikan.

Pandemi Covid-19 yang melanda dunia sejak awal tahun ini membuat berbagai acara hiburan terpaksa dibatalkan. Termasuk konser tunggal Raisa yang seharusnya berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada 8 September 2020.

Mewujudkan sebuah konser tunggal adalah hal yang selalu menjadi impian Raisa. Namun, demi alasan keamanan dan keselamatan, Raisa rela melepasnya.

’’Selain mewujudkan konser, aku juga punya impian lain, aku pengin punya international album, beauty brand, dan mimpi-mimpi yang untuk diriku dan keluarga, kayak pengin liburan ke sini, ke situ dan pengin bikin rumah,’’ ujar pelantun Bahasa Kalbu itu dalam bincang-bincang “Sunsilk #TakTerhentikan”, Rabu (28/10), seperti dilansir dari Antara.

Meski beberapa mimpinya belum bisa diwujudkan dalam waktu dekat, Raisa tidak merasa kecewa. Menurutnya, jika saat ini berhasil pada satu hal, Raisa akan mencoba cara lain untuk mewujudkan keinginannya.

’’Semua orang kan pernah gagal dan pasti akan mengalami gagal. Kalau gagal ya anggap itu sebagai satu cara yang enggak berhasil, jadi harus cari lain dan coba sebanyak mungkin,’’ kata istri aktor Hamish Daud itu.

Penyanyi 30 tahun itu mengatakan, memiliki sebuah mimpi adalah penyemangat dalam hidup. Dia jadi memiliki alasan untuk bangun dan melakukan kegiatan. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

7 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago