Categories: Nasional

Update Covid-19: Bertambah 3.222 Positif, 112 Meninggal Dunia

KalbarOnline.com – Pertambahan kasus baru Covid-19 cenderung konsisten dalam tiga hari berturut-turut, yakni di angka 3 ribuan kasus dalam sehari. Pada Senin (26/10), angka kasus baru bertambah 3.222 orang. Kini total sudah 392.934 orang terinfeksi Covid-19.

Persebaran kasus paling tinggi masih terjadi di DKI Jakarta sebanyak 906 kasus. Kemudian diikuti Jawa Barat (431 kasus), Jawa Timur (296 kasus), Sumatera Barat (269 kasus), dan Riau 205 kasus.

Begitu juga untuk spesimen harian, terdapat 24.413 kasus baru yang diperiksa. Jumlah pasien berstatus suspek berjumlah 170.163 orang.

Dalam sehari ada penambahan 3.908 pasien sembuh. Paling banyak angka pasien sembuh harian terdapat di DKI Jakarta sebanyak 1.162 orang. Kini sudah 317.672 orang sembuh dari Covid-19.

Jumlah orang meninggal dalam bertambah 112 jiwa. Paling banyak kasus kematian harian terjadi di Jawa Timur sebanyak 20 jiwa. Total kematian kini sudah 13.411 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19.

Persebaran kasus semakin luas dengan bertambah 1 kabupaten kota terdampak. Kini sudah 502 kabupaten kota terdampak. Ada 12 provinsi di bawah 10 kasus. Dan hanya 2 provinsi di bawah nol kasus.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

4 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

6 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

6 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

6 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

6 hours ago