Categories: Internasional

Ahli Penyakit AS Ungkap 2021 Saat Tepat Laksanakan Vaksinasi Covid-19

KalbarOnline.com – Vaksin Covid-19 disebut-sebut akan disetujui pada akhir tahun ini. Ini tentunya menjadi kabar baik, sehingga awal 2021 dinilai jadi waktu yang tepat untuk melakukan vaksinasi.

Ahli penyakit menular terkemuka Amerika Serikat, Dr Anthony Fauci mengatakan bahwa pada akhir November atau awal Desember akan diketahui apakah vaksin aman dan efektif. Pernyataan Fauci muncul usai Pusat Kesehatan Nasional (NHS) di Inggris sedang bersiap untuk mulai mengimunisasi staf medis dalam beberapa minggu ke depan. Namun, sumber NHS menegaskan meski rumah sakit sedang mempersiapkan rencana untuk meluncurkan vaksin, skala waktunya masih terlalu dini dan terlalu ambisius.

  • Baca juga: Meski Sudah Divaksin, Seseorang Tetap Bisa Terpapar Virus Korona

Hal senada disampaikan Kepala Penasihat Ilmiah Pemerintah Inggris, Sir Patrick Vallance. Dia mengatakan kepada anggota parlemen dan rekan-rekannya bahwa vaksin tidak akan tersedia di Inggris sampai musim semi.

Fauci sendiri saat ditanya oleh BBC mengatakan dirinya yakin vaksin akan muncul pada akhir tahun ini. “Kita akan tahu apakah suatu vaksin aman dan efektif pada akhir November, awal Desember,” jawabnya seperti dilansir dari The Guardian, Senin (26/10).

“Pertanyaannya adalah, setelah Anda memiliki vaksin yang aman dan efektif, atau lebih dari satu, bagaimana Anda bisa memberikannya kepada orang-orang yang membutuhkannya secepat mungkin?” jelas Fauci.

“Jumlah dosis yang akan tersedia pada Desember pasti tidak akan cukup untuk memvaksinasi semua orang. Anda harus menunggu beberapa bulan hingga 2021,” tambahnya.

Berdasar itu, petugas kesehatan kemungkinan besar akan diberi akses prioritas. Lalu orang-orang yang kesehatan dasarnya berisiko tinggi mengalami komplikasi jika mereka tertular Covid-19.

“Itu bisa dimulai akhir tahun ini, awal Januari, Februari, Maret tahun depan,” tegas Fauci.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

7 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

8 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

8 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

8 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago