Categories: Nasional

Jokowi Keluhkan Indonesia Peringkat Pertama Regulasi Berbelit Dunia

KalbarOnline.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan Undang-Undang (UU) Omnibus Law Cipta Kerja sangat dibutuhkan bagi Indonesia ini. Terutama bagi para pelaku usaha mikro kecil dan menegah (UMKM).

Jokowi mengatakan adanya UU Cipta Kerja ini akan memudahkan pelaku UMKM untuk mengurus perizinan. Sebab dari informasi yang ia dapatkan Indonesia adalah negara dengan regulasi paling rumit di dunia.

“Memperihatinkan sekali Pada Juni lalu Indonesia ditempatkan nomor satu pada global complexity indeks. Artinya regulasi dan birokrasi Indonesia ditempatkan paling rumit di dunia,” ujar Presiden Jokowi dalam HUT Partai Golkar ke-56 yang disiarkan di YouTube Sekretariat Presiden, Sabtu (24/10).

Oleh karena itu pemerintah melakukan reformasi struktural, membenahi regulasi dan birokrasi secara besar besaran.

“Walaupun sedang ada pandemi Covid-19 yang melanda seluruh dunia tidak menghambat pemerintah untuk melakukan reformasi struktural. Ketika banyak negara maju mengalami kemunduran, ini lah saatnya bagi Indonesia melakukan lompatan kemajuan,” katanya.

Menurut Jokowi, itulah semangat berbagai kebijakan pemerintah termasuk UU Cipta kerja. Reformasi struktural ini dimaksudkan agar UMKM berkembang dengan pesat. Serta industri padat tenaga kerja tumbuh dengam pesat.

“Kita permudah pendirian PT dengan modal minimal dan tak ada pembatasan. Koperasi bisa didirikan dengan hanya 9 orang. Sertifikasi halal bagi UMK kita gratiskan dibiayai oleh APBN. Sekali lagi agar perekonomian rakyat segera cepat bergerak. UMKM tumbuh dan peluang kerja bertambah luas,” ungkapnya.

Oleh sebab itu, Presiden Jokowi sampaikan apresiasi atas dukungan Golkar baik yang berada di eksekutif dan di DPR yang secara bersungguh-sungguh mendukung transformasi fundamental yang sedang dilakukan sekarang ini.

“Tahun 2021 akan menjadi tahun yang penuh peluang, tahun opportunity, tahun pemulihan ekonomi nasional dan pemulihan ekonomi global,” tuturnya.‎

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

3 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

4 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

4 hours ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

4 hours ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

4 hours ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

4 hours ago