Categories: Sport

Bantai Ganda No 3 Dunia di Game Pertama, Unggulan 1 Jadi Juara

KalbarOnline.com-Yuki Fukushima/Sayaka Hirota sukses menjadi juara Denmark Open 2020. Pada final di Odense Sports Park malam ini WIB (18/10), Fukushima/Hirota mengalahkan rekan senegaranya asal Jepang Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.

Fukushima/Hirota menjadi kampiun lewat kemenangan dalam rubber game dengan skor 21-10, 16-21, dan 21-18. Laga selesai dalam tempo 1 jam dan 11 menit.

Di game pertama, penampilan Fukushima/Hirota sangat sensasional. Pada awalnya, mereka hanya unggul 8-7. Namun tiba-tiba mereka melesat dan berhasil memimpin jauh 19-8. Fukushima/Hirota akhirnya menutup game pembuka dengan skor sangat telak 21-10.

Pada game kedua, Matsumoto/Nagahara berhasil bangkit. Keunggulan 14-9, mampu mereka pertahankan untuk membawa pertandingan menuju game penentuan.

Game ketiga berjalan dengan menarik. Fukushima/Hirota sempat mencapai match point dengan skor 20-14. Namun, Matsumoto/Nagahara berhasil mencetak empat angka beruntun untuk memperpendek jarak menjadi dua angka saja.

Tetapi, dalam situasi kritis, Fukushima/Hirota mampu mengunci kemenangan. Mereka mencetak satu angka tambahan untuk meraih gelar.

  • Baca Juga: Juara Ini, Pembalasan Sempurna Atas Kekalahan Pahit di All England

Bagi Fukushima/Hirota, gelar di Denmark Open adalah gelar keduanya pada 2020. Sebelumnya, ganda nomor dua dunia itu menjadi juara All England 2020.

Denmark Open adalah ajang internasional pertama dalam tujuh bulan terakhir. Pandemi Covid-19 menghentikan dan menunda berbagai macam turnamen BWF World Tour 2020.

Pada bagian lain, ganda putra asal Inggris Marcus Ellis/Chris Langridge menjadi juara. Mereka mengalahkan pasangan Rusia Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

5 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

5 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

5 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

5 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

5 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

8 hours ago