Categories: Kabar

Innalillahi, Pengasuh PP Al-Falah Ploso Kediri KH Mun’im Djazuli Wafat

KalbarOnline.com – Kabar duka menyelimuti Pondok Pesantren Ploso, Mojo, Kediri, Jawa Timur. Pengasuh Pondok Pesantren Al-Falah Ploso, Mojo, Kediri, Jawa Timur KH Fuad Mun’im Djazuli tutup usia pada Sabtu, 17 Oktober 2020 pukul 03.00 WIB.

Kabar meninggalnya Kiai Fuad disampaikan sejumlah kalangan baik di grup WhatsApp dan media sosial, juga oleh sejumlah alumni Pondok Pesantren Ploso Kediri dari berbagai daerah.

“Innalilahi wa Inna ilaihi raji’un. Atas nama pribadi dan Pemprov Jawa Timur, kami menyampaikan duka cita mendalam,” kata Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa lewat akun Twitter @KhofifahIP Sabtu (17/10/2020).

Salah seorang keluarga di PP Al Falah, Agus H Kanzul Fickri atau biasa disapa Gus Fcikri menuturkan, Kiai Fuad sempat mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Darmo, Surabaya. Akan tetapi pada pukul sekitar 03.15 WIB, almarhum mengembuskan nafas terakhir.

Keluarga dari Pengasuh Pondok Pesantren Al Falah berharap. Agar seluruh alumni, simpatisan, muhibbin untuk tidak takziah ke Pondok Al Falah, Ploso, Kabupaten Kediri.

“Kami berterima kasih kepada semua alumni, simpatisan dan muhibbin untuk tidak takziah ke Ploso dan mendoakan almaghfurllah Romo Yai Fuad Mun’im Djazuli dari kediaman masing-masing,” ujar Gus Fickri.

Kiai Fuad sendiri merupakan adik kandung dari KH Hamim Tohari Djazuli atau Gus Miek. Ia dikenal sebagai pengampu sejumlah kitab rujukan di Pondok Pesantren Ploso Kediri. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PN Ketapang Menangkan PT CMI pada Perkara Tumpang Tindih WIUP di Desa Karya Baru Kecamatan Marau

KalbarOnline, Ketapang - Pengadilan Negeri (PN) Ketapang akhirnya memenangkan pihak PT Cita Mineral Investindo (CMI)…

3 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

4 hours ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

4 hours ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

4 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Kecamatan Pengkadan

KalbarOnline, Putussibau - Rekonstruksi kasus pembunuhan yang menggemparkan publik Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu berlangsung…

4 hours ago

Lewat PGD 2024, Harisson Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Dayak

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak (PGD) Kalimantan Barat ke-XXXVIII Tahun 2024 di Rumah Radakng…

4 hours ago