Categories: Sintang

Tokoh Agama dan Masyarakat Sintang Tolak Politisasi SARA di Pilkada 2020

Tokoh Agama dan Masyarakat Sintang Tolak Politisasi SARA di Pilkada 2020

KalbarOnline, Sintang – Komunitas tokoh agama dan tokoh masyarakat di Kabupaten Sintang melakukan “Deklarasi damai mendukung suksesnya pilkada Sintang dan menolak politisasi SARA, tolak hoax dan mendukung protokol kesehatan pencegahan Covid-19” yang dilangsungkan di Jalan PKP Mujahidin Sintang, Rabu (14/10/2020).

Adapun isi deklarasi damai tersebut adalah, para tokoh agama dan masyarakat Kabupaten Sintang mendukung pelaksanaan pilkada yang damai tanpa adanya penggunaan isu SARA, menolak segala bentuk tindakan anarkis dan premanisme, mendukung sikap tegas Kepolisian melakukan penegakan hukum atas setiap pelanggaran, mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Sintang untuk tidak mudah terprovokasi terhadap adanya berita bohong atau hoax, dan adu domba yang berpotensi menimbulkan perepecahan di tengah masyarakat Kabupaten Sintang.

Selain itu para tokoh masyarakat dan agama juga mengimbau masyarakat Kabupaten Sintang untuk mendukung Pemerintah dalam penanggulangan penyebaran Covid-19, serta mengimbau kepada seluruh komponen masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan dalam setiap kegiatan kampanye dan kegiatan sehari -hari.

Kegiatan ini diinisiasi oleh para tokoh masyarakat dan tokoh agama untuk menciptakan pilkada yang aman dan kondusif serta sehat terbebas dari Covid-19.

“Kegiatan ini merupakan inisiatif dan kepedulian para tokoh masyarakat dan agama terhadap keamanan dan kondusifitas di kabupaten Sintang. karena dalam beberapa hari terkhir situasi politik di Kabupaten Sintang mulai memanas karena sebaran berita Hoax dan memprovokasi masyarakat,” ujar Ahmad Kahfi LC, pelaksana kegiatan.

“Melalui komitmen para tokoh masyarakat dan tokoh agama ini kami berharap masyarakat kabupaten Sintang dapat menahan diri dan tidak mudah terprovokasi oleh bentuk gangguan apapun. apalagi ditengah pandemi Covid-19 ini, diharapkan masyarakat dapat membantu pemerintah untuk mencegah dan menangani pandemi covid-19 yang terus meluas,” tambahnya. (*)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

5 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

5 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

5 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

9 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago