Categories: Otomotif

Mitsubishi Indonesia Siapkan Peluncuran Mobil Baru Minggu Depan

KalbarOnline.com – Jelang akhir tahun rupanya Agen Pemegang Merek Mitsubishi di Indonesia sedang merencanakan akan melakukan peluncururan varian baru. Hal ini diungkapkan dari informasi yang di dapatkan melalui pesan elektronik KalbarOnline.com.

Kabarnya rencana peluncuran akan dilakukan pada 20 Oktober 2020. Namun pihak Mitsubishi Indonesia hanya memberikan gambar teaser dua buah produk yang yang masih terselimuti kain berwarna hitam.

Dalam keterangan yang didapat tertulis kalau lini kendaraan Mitsubishi Motors telah menemani petualangan konsumen di Indonesia selama 50 tahun. Produk dengan desain dan teknologi yang inovatif selalu dihadirkan untuk menjawab harapan dan kebutuhan dari para konsumen.

“Tidak hanya sekedar kendaraan, produk yang dihadirkan juga di desain untuk menemani keluarga Indonesia dalam mendapatkan pengalaman dan petualangan terbaik bersama orang terkasih. Untuk terus memberikan pilihan terbaiknya kepada konsumen yang memiliki karakter kuat dan berbeda namun tetap mempertimbangkan momen kebersamaan dengan keluarga, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) akan segera memperkenalkan produk terbarunya,” tertulis dalam keterangan Mitsubishi Indonesia.

Bahkan dikatakan kalau model ini dirancang dengan ‘passion’ untuk memberikan pengalaman petualangan yang lebih menyenangkan. Bila merujuk dari kalimat petualang maka kesimpulan sementara kami produk itu merupakan sebuah mobil SUV.

Bila melihat lini mobil bergenre SUV, Mitsubishi di Indonesia memasarkan Pajero Sport, selain itu juga ada Xpander Cross yang di klaim sebagai mini SUV. Disisi lain belum lama ini MMKSI telah meluncurkan edisi Pajero Sport edisi Rockford Fosgate merupakan edisi khusus yang ditawarkan Mitsubishi.

Dimana tampilannya berbeda dengan varian biasanya, identitas Rockford Fosgate sendiri sangat mudah dikenali dengan aksen tampilan yang serba hitam.

Nah, sementara untuk Xpander Cross sejak peluncuran awal masih belum mendapat polesan baru. Mobil dengan basis model MPV Xpander ini merupakan model yang dirancang mampu menjadi kendaraan petualang dari jajaran mobil SUV yang ditawarkan Mitsubishi.

Bila nanti yang akan diluncurkan merupakan Xpander Cross versi facelift, beberapa pembeda pastinya akan ditawarkan Mitsubishi. Kita tunggu saja!

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

TPAKD Pontianak Targetkan Indeks Inklusi Keuangan 90 Persen di Akhir 2024

KalbarOnline, Pontianak – Inklusi keuangan di Kota Pontianak menjadi misi penting bagi Tim Percepatan Akses…

3 mins ago

Jangan Remehkan Rematik, Dapat Merusak Jantung Hingga Pembuluh Darah

KalbarOnline, Pontianak - Rheumatoid Arthritis, atau yang biasa disebut rematik, adalah penyakit yang ditandai dengan…

5 mins ago

Dukung Penyediaan Darah Masyarakat, CMI bersama Himpunan Alumni IPB Gelar Kegiatan Bakti Sosial

KalbarOnline, Pontianak - PT Cita Mineral Investindo Tbk (CMI) berkolaborasi dengan Himpunan Alumni Institut Pertanian…

17 mins ago

Budi Perasetiyono Siap Dampingi Calon Gubernur untuk Lawan Petahana di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono salah satu bakal calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat yang sudah mendaftar…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Pengurus PWI Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima audiensi dari Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia…

9 hours ago

Kamaruzaman Ajak Lanjutkan Gerakan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengajak semua pihak untuk terus menjaga…

10 hours ago