Categories: Sport

Benarkan Rumor Kembali Bertinju, De La Hoya: Ini Duel Sesungguhnya

KalbarOnline.com-Oscar De La Hoya mengaku sudah sangat siap untuk kembali ke ring tinju. Kepada ESPN, mantan juara dunia berusia 47 tahun itu menegaskan akan mengakhiri masa pensiunnya untuk comeback ke arena profesional.

De La Hoya sudah lama tidak bertarung pada ajang resmi. Kali terakhir dia naik ring adalah ketika dia berhadapan dengan legenda Filipina Manny Pacquiao hampir 12 tahun yang lalu. Saat itu, De La Hoya kalah KO pada ronde kedelapan, Desember 2008.

Setelah kekalahan pahit itu, beberapa bulan kemudian, De La Hoya mengumumkan pengunduran dirinya dari kancah tinju profesional dunia. Namun, sekarang, Del La Hoya mengaku sudah siap untuk kembali.

“Rumor itu benar. Saya akan mulai melakukan sparring dalam beberapa pekan ke depan,” kata De La Hoya kepada ESPN.

Walau begitu, masih belum jelas siapa yang akan menjadi lawan tanding De La Hoya. Namun, dia mengatakan akan bertarung pada kelas 154–160 pound (69,85 sampai 72,57 kilogram). Jika mengacu pada takaran beratnya, artinya De La Hoya akan bertarung di kelas menengah.

“Ini adalah duel yang serius dan sesungguhnya. Saya sangat kangen berada di ring. Saya cinta sekali kepada tinju. Tinju telah memberikan kepada saya segalanya sampai hari ini. Saya hanya merindukannya,” tambahnya.

Sepanjang karir profesionalnya, De La Hoya mencatat rekor 39-6. Dalam perjalanannya, The Golden Boy mencatat 30 kemenangan KO. Dia juga menjadi juara dunia pada enam kelas yang berbeda. Pada ajang amatir, pencapaian terbesar De La Hoya adalah mendulang medali emas Olimpiade Barcelona 1992.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

50 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

7 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

7 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

7 hours ago