Categories: Internasional

Taiwan Berharap Donald Trump Cepat Pulih dan Terus Lawan Tiongkok

KalbarOnline.com – Donald Trump mendapat dukungan dari Taiwan setelah dirinya terpapar Covid-19. Seperti diketahui, Amerika Serikat dan Taiwan memiliki kedekatan terkait konflik dengan Tiongkok.

Taiwan berharap Trump segera sembuh dari Covid-19 sehingga dapat terus memimpin dunia dalam melawan kekuasaan Tiongkok. Taiwan memang geram dengan Tiongkok. Mereka mendapat tekanan militer yang semakin parah dari Tiongkok, yang mengklaim Taiwan sebagai wilayah kedaulatannya. Angkatan Udara Tiongkok sering mengirimkan serangan mendadak ke Taiwan dalam beberapa pekan terakhir.

  • Baca juga: Hubungan AS-Tiongkok Panas, Xi Jinping Tetap Doakan Donald Trump

Ketua parlemen Taiwan, You Si-kun mengatakan dia terkejut mendengar kabar Trump terkena Covid-19. Atas nama badan legislatif Taiwan, dia berharap Trump baik-baik saja.

“Saya ingin mengambil kesempatan ini untuk mendoakan dia (Donald Trump) cepat sembuh, jadi dia bisa terus memimpin dunia bebas dalam melawan kekuasaan komunis Tiongkok,” beber You seperti dilansir Reuters.

Sejak Trump menjabat sebagai Presiden AS, hubungan AS-Tiongkok telah anjlok ke titik terendah dalam beberapa dekade. Perselisihan antara dua negara mengenai isu perdagangan, Hongkong, Taiwan, dan berbagai masalah lainnya termasuk virus Korona.

Pemerintahan Trump telah membuat posisi berseberangan antara AS Tiongkok China sebagai platform kebijakan utama, dan telah sangat vokal dalam mengkritik catatan hak asasi manusia Tiongkok. Termasuk di wilayah Xinjiang atau Hongkong yang dikuasai Tiongkok.

Amerika Serikat seperti kebanyakan negara memang tidak secara resmi mengakui pemerintah Taiwan. Namun, AS adalah pemasok utama senjata dan pendukung internasional terkuat untuk Taiwan.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

9 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

15 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

15 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

15 hours ago