Categories: Nasional

Indonesia Masuki Resesi, Sandi: Saya Sudah Ingatkan Dari Jauh Hari

KalbarOnline.com – Politikus Partai Gerindra Sandiaga Salahudin Uno mengatakan dirinya telah memperingatkan pemerintah bahwa Indonesia akan mengalami resesi. Hal itu pun kini telah terjadi dengan kontraksi ekonomi yang kembali minus pada kuartal III 2020.

“Awal pekan ini Menteri Keuangan sudah menyerah, melemparkan handuk putih dan mengatakan bahwa kita berada dalam resesi. Saya sudah katakan ini dalam 3 bulan terkahir bahwa kita tak harus perdebatkan apakah kita akan mengalamai resesi atau tidak,” kata Sandi Uno dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Sabtu (3/10).

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini pun mengkritik langkah-langkah yang dilakukan pemerintah selama pandemi Covid-19 karena dinilai tidak berhasil menyelamatkan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dan ekonomi. “Selama masa pandemi ini, pemerintah belum berhasil menyelamatkan UMKM serta ekonomi secara keseluruhan. Padahal, UMKM memberikan andil 60% pada PDB, dan menyumbangkan 99% lapangan kerja yang ada di Indonesia,” ungkapnya.

Sandi pun mendorong agar pemerintah untuk bergerak lebih cepat khususnya dalam menyelamatkan sektor UMKM. Ini karena UMKM bisa menjadi pahlawan dalam membangkitkan kembali roda perekonomian.

“Saya rasa kita harus fokus cara pemerintah bisa mempercepat, pengumuman dana tunai pada masyarakat yang membutuhkan, dan bagaimana kita dapat menggerakan kembali UMKM,” tuturnya.

Sandi kembali menegaskan bahwa virus Korona benar-benar ada dan tidak boleh diremehkan. Karenanya, Sandi meminta masyarakat untuk tetap menjalankan protokol kesehatan selama berktivitas di luar rumah.

“Pekan lalu saya kehilangan beberapa kawan dekat. Kita harus waspada,” pungkasnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

4 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

4 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

7 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

7 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

9 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

9 hours ago