Categories: Kabar

Maknai Hari Kesaktian Pancasila, Benyamin Ajak Warga Terus Terapkan Protokol Kesehatan

KalbarOnline.com – Calon Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie meminta seluruh pendukungnya, termasuk masyarakat Tangsel, untuk terus menerapkan protokol kesehatan demi menekan penyebaran virus corona baru (Covid-19).

Imbauan ini disuarakan Benyamin saat menggelar kampanye tatap muka di kawasan Pondok Pucung, Pondok Aren, Kamis (1/10/2020). Kegiatan kampanye di Pondok Aren bertepatan dengan momentum perayaan Hari Kesaktian Pancasila.

“Cara kita menghormati pahlawan-pahlawan bangsa bisa dengan terus mematuhi protokol kesehatan. Saya tidak ingin ada pelanggaran sedikit pun dalam kegiatan kampanye saya. Ini yang saya terus ingatkan agar kita semua terhindar dari Covid-19,” kata Ben, Benyamin Davnie biasa disapa, Kamis (1/10).

Menurut Ben, kedispilinan sosial, seperti terus menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19, sekaligus menjadi bagian dari ikhtiar kita memaknai makna-makna yang terkandung di Pancasila. Itu karena penerapan protokol kesehatan merupakan langkah bersama dalam memerangi pandemi Covid-19.

“Kalau dulu pahlawan mengorbankan nyawa untuk menegakkan kemerdekaan, mengusir penjajah, berperang melawan penjajah, kini pengorbanan kita bagi penegakan NKRI adalah dengan mematuhi protokol kesehatan. Ini agar masyarakat tidak menjadi korban,” jelas Ben.

Karena itu, ia mengimbau para pendukungnya agar terus menerapkan protokol kesehatan dalam setiap aktivitas. “Kedispilinan ini harus kita miliki bersama, sehingga cermin dari sikap dan perilaku masyarakat. Ini cara kita menghormati pahlawan,” imbau Benyamin. [ind]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat “Flexing” Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengajak masyarakat terutama anak muda untuk…

55 mins ago

Pesan Kasatpolair Kapuas Hulu di Hari Laut Sedunia: Buanglah Sampah pada Tempatnya

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia (World Oceans Day) yang jatuh pada…

57 mins ago

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

6 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

6 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

6 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

6 hours ago