Categories: Nasional

Polri Tak Akan Keluarkan Izin Keramaian Untuk Liga 1 dan Liga 2

KalbarOnline.com – Penyelenggaraan Liga 1 dan Liga 2 tampaknya akan menemui kendala. Sebab, Polri memutuskan tidak akan mengeluarkan izin keramaian untuk kompetisi bola tersebut.

“Polri tidak mengeluarkan izin keramaian,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono kepada wartawan, Selasa (29/9).

Argo menjelaskan, keputusan tersebut diambil atas berbagai pertimbangan matang. Salah satunya karena situasi pandemi Covid-19 yang belum mereda. Penularan virus di tengah masyarakat masih terus terjadi.

“Polri sudah mengeluarkan maklumat dan penegasan tidak akan keluarkan izin keramaian disemua tingkatan,” jelasnya.

Polri bersama TNI serta stakeholder terkait menegaskan mendukung penuh pemerintah dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Upaya yang dilaksanakan salah satunya yaitu melaksanakan Operasi Yustisi 2020.

Seperti diketahui, kompetisi Liga 1 dijadwalkan bergulir lagi mulai 1 Oktober 2020. Sementara itu, Liga 2 rencananya akan digelar pada 17 Oktober 2020.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Harisson Pastikan Kesejahteraan Para Guru di Kalbar Terpenuhi

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan bahwa pihaknya terus berupaya memperhatikan…

11 hours ago

Sinergitas Bersama BNN dan Pemprov Kalbar, Putus Mata Rantai Narkoba

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Republik Indonesia (RI), Marthinus Hukom melaksanakan audiensi…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Bupati Ketapang dan KKU Lebih Serius Kendalikan Inflasi

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson meminta kepada Bupati Ketapang dan Pj…

11 hours ago

Sebelum Jadi Kreasi Busana, Wastra Kalbar Dulunya Kerap Hanya Dijadikan Sebagai Taplak Meja

KalbarOnline, Pontianak - Owner Galeri Sintang yang juga penggiat ekonomi kreatif (ekraf) di Kabupaten Sintang,…

13 hours ago

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

17 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

18 hours ago