Categories: Internasional

Jelang Debat, Trump Terpojok karena Diduga Manipulasi Pajak

KalbarOnline.com – Debat perdana calon presiden (capres) Amerika Serikat pada Selasa (29/9) waktu AS diprediksi berjalan sengit. Satu lagi isu baru bakal jadi bahan dalam pertemuan Presiden AS Donald Trump dan rivalnya, Joe Biden. Isu yang membuat Trump pusing ini adalah soal pajak.

Isu tersebut mencuat seiring laporan mendalam yang dirilis New York Times Minggu lalu (27/9). Surat kabar investigatif itu menulis sebuah artikel dari data pajak Trump yang dilaporkan ke badan pendapatan negara AS alias Internal Revenue Service (IRS).

Media tersebut melaporkan bahwa presiden ke-45 AS itu berhasil mangkir dari pajak federal selama total 10 tahun dalam periode 15 tahun belakangan. Beberapa setoran pajak yang dibayar terbilang tak sebanding dengan kekayaan Trump. Misalnya, pajak federal yang dibayar pada tahun kemenangan pemilunya, 2016, dan 2017. Suami Melania itu hanya membayar USD 750 (Rp 11 juta) di masing-masing tahun tersebut.

”Kepada siapa saja yang membayar pajak lebih tinggi (daripada Trump, Red), silakan angkat tangan,” sindir Senator Demokrat Chuck Schumer seperti yang dilansir Agence France-Presse.

Laporan khusus tersebut menyebut bahwa Trump punya banyak trik untuk mengikis beban pajaknya. Salah satunya dengan menggunakan kupon potongan pajak dari setidaknya 500 entitas Trump Organization. Pajak yang dilaporkan ke IRS menunjukkan bahwa sebagian besar usahanya mencatat kerugian bertahun-tahun.

Potongan pajak dari kerugian perusahaan itulah yang dipakai untuk meringankan pajak pribadinya. Bahkan, Trump bisa mengakali agar dia bisa mendapatkan restitusi pajak senilai USD 72,9 juta (Rp 1 triliun). Restitusi ini masih menjadi subjek audit IRS hingga saat ini.

Trump lagi-lagi menyangkal tudingan tersebut. Dia menyebutkan bahwa laporan New York Times hanyalah salah satu dari rangkaian berita palsu yang digunakan untuk menjatuhkannya. ”Pertama, saya membayar pajak yang sangat tinggi. Semuanya pasti terungkap pada waktunya.”

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

6 hours ago

Mengabadikan Keindahan Alam di Bukit Penjamur: Destinasi Sunrise dan Sunset Terbaik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalimantan - Bukit Penjamur, sebuah spot menakjubkan untuk menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam,…

6 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

7 hours ago

Kasus Perdagangan 109 Kilogram Sisik Trenggiling Mulai Sidang

KalbarOnline, Mempawah - Pengadilan Negeri Mempawah menggelar sidang perdana perkara perdagangan sisik trenggiling sebanyak 109,54…

7 hours ago

Bapaslon Muda-Suyanto Mundur dari Jalur Perseorangan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon (bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2024,…

7 hours ago

Wabup Wahyudi Minta Dinas Terkait Proaktif Wujudkan Kapuas Hulu Layak Anak

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka secara resmi rapat koordinasi kabupaten…

9 hours ago