Categories: Nasional

17 Persen Masyarakat Yakin Tak Kena Covid-19

KalbarOnline.com – Sebanyak 17 di antara 100 responden menyatakan bahwa mereka sangat tidak mungkin atau tidak mungkin tertular Covid-19. ’’Jadi, ada 17 persen. Ini persentase yang lumayan tinggi,’’ ujar Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto kemarin (28/9).

Ya, survei perilaku masyarakat di masa pandemi kepada 90.967 responden yang dirilis BPS menunjukkan bahwa kesadaran dan pemahaman masyarakat terhadap bahaya Covid-19 terbilang rendah. Masih ada masyarakat yang sangat yakin bahwa dirinya tidak terinfeksi atau tertular Covid-19.

Dia melanjutkan, persepsi tidak mungkin tertular itu amat berkaitan erat dengan latar belakang pendidikan responden. Mayoritas yang yakin tak akan terinfeksi itu berasal dari jenjang SD. ’’Ketika pendidikannya rendah, mereka yakin bahwa ’saya pasti nggak tertular’. Tetapi, semakin pendidikannya tinggi, kesadarannya sudah tinggi,’’ imbuhnya.

Baca juga: Dampak Covid-19 di Dunia: 33 Juta Tertular, Kematian Tembus 1 Juta

Sementara itu, jika dilihat berdasar penerapan protokol kesehatan di tempat umum, 17,32 persen responden mengaku bahwa lokasi pasar tradisional dan pedagang kaki lima yang dikunjunginya tidak menerapkan protokol kesehatan sama sekali (lihat grafis). ’’Catatan khusus untuk pasar/pedagang kaki lima dan tempat ibadah. Dua tempat ini perlu perhatian lebih ketika melakukan sosialisasi protokol kesehatan,’’ ujarnya.

Baca juga: Kasus Penularan Covid-19 Masih Tinggi, Polri Tak Beri Izin Liga 1

Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Doni Monardo menyebut 17 persen dari responden BPS yang meyakini tak tertular adalah angka yang sangat besar. Jika dianalogikan berdasar hitungan persentase penduduk Indonesia, berarti ada sekitar 45 juta orang yang merasa yakin tak terpapar Covid-19. ’’Padahal, kita semua tahu bahwa status yang kita hadapi sekarang adalah pandemi. Artinya, tidak ada satu jengkal tanah pun yang akan betul-betul aman atau bebas dari Covid-19,’’ katanya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

7 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

13 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

13 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

13 hours ago