Categories: Sport

Dihajar Rusuk, KO di Ronde Pertama, Petinju Thailand Gagal Juara Dunia

KalbarOnline.com-Josh Taylor berhasil mempertahankan sabuk juara dunia kelas ringan WBA, IBF, dan The Ring di York Hall, London, hari ini (27/9). Taylor menghajar dan menumbangkan petinju asal Thailand Apinun Khongsong lewat kemenangan KO langsung pada ronde pertama.

Saat ronde pertama berjalan 2 menit dan 41 detik, Taylor melancarkan pukulan keras ke rusuk. Mendapatkan sengatan sangat menyakitkan itu, Khongsong langsung tumbang. “Pukulan saya datang pada saat yang sangat tepat,” kata Taylor seperti dikutip dari ESPN.

“Saya menekan dengan intens, dia melancarkan pukulan kanan, lalu saya memukul dia dengan tangan kiri. Saat itulah saya merasa bahwa pukulan saya masuk dengan telak,” imbuhnya.

  • Baca Juga: Sang Juara Dunia Sejati: Valentino Rossi Adalah Pahlawan Terbesar Saya

Kemenangan ini membuat Taylor bisa saja bertarung untuk memperebutkan gelar juara dunia sejati melawan Carlos Ramirez. Petarung asal California berdarah Meksiko tersebut adalah pemegang sabuk juara dunia WBC dan WBO.

Jadi, kalau Taylor dan Ramirez bertarung, maka sang pemenang akan menjadi juara di empat badan tinju paling bergengsi di dunia.

Kemenangan KO atas Khongsong membuat Taylor mencatat rekor sempurna. Dia menang 17 kali dalam 17 pertarungan. Dalam perjalanannya, Taylor mencatat 13 kali kemenangan KO.

“Saya menginginkan Ramirez, 100 persen,” ucap Taylor. “Dia tidak terkalahkan, sama dengan saya. Namun saya merasa bahwa penampilan saya lebih baik ketimbang dia. Saya ingin bertarung sekarang, dan saya akan menghancurkan dia,” tegasnya.

Sejatinya, WBO ingin mempertemukan Ramirez dengan petarung Inggris Raya lainnya Jack Catterall. Taylor tahu itu. Tetapi, petinju asal Skotlandia itu masih berharap ada peluang baginya untuk menantang Ramirez dan menjadi juara dunia sejati.

“Saya berharap pertemuan kami bisa terealisasi. Saya layak menantang dia dalam pertarungan selanjutnya,” ucap Taylor.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago