Categories: Otomotif

Virgil Abloh Sulap G-Class jadi Mobil Balap Mewah

KalbarOnline.com – Bagaimana jadinya jika aktor utama di balik brand street wear Off-White, Virgil Abloh melakukan ekspansi desain ke dunia otomotif? Tentu akan muncul sosok mobil yang literally edgy dan out of the box. Hal itu tampak dari tampilan mobil SUV klasik Mercedes-Benz G-Class yang dirancangnya bekerjasama dengan Gorden Wagener, kepala desain Mercedes-Benz.

Dalam proyek yang diberi nama Project Gelandewagen itu, mereka menyulap SUV yang di Indonesia biasa disebut Jip Mercy itu menjadi terlihat seperti mobil balap, alih-alih seperti mobil off-road. Seluruh bodi mobil itu pun dilabur warna putih yang membuat kendaraan bongsor itu tempak mencolok. ’’Saya suka tampil standout di kerumunan,’’ terang Abloh yang kini menjabat sebagai direktur artistik divisi pakaian pria Louis Vuitton itu, seperti dilansir dari CNN. Proyek itu adalah awal bagi Abloh di dunia otomotif, namun, menurutnya, dia tidak terlalu sulit melakukannya. Sebab, dia juga punya latar belakang di dunia arsitektur dan engineering.

Sedangkan Project Gelandewagen sendiri pertama kali diumumkan pada Juli tahun ini, sebagai perayaan ulang tahun G-Class yang ke-40. Awalnya, Abloh yang mengontak Wagener, mengajaknya berkolaborasi untuk menghasilkan sesuatu bersama. Mereka lalu membuat konsep untuk mengubah Mercedes-AMG G 63 menjadi mobil balap. ’’Kami ingin menempatkan G (G-Class, Red) pada lingkungan yang sangat berbeda,’’ ujar Wagener. Semua orang menggunakan ini untuk off-road. Tapi kami melakukan sebalinya. Kami menjadikannya mobil balap, serta menempatkan ban racing yang besar untuk mobil ini,’’ imbuhnya.

Proyek itu dimulai dengan menanggalkan seluruh part yang tidak dibutuhkan. Lalu, menjejalkan roll bar dan knalpot racing. Kedua part itu diberi warna baby blue. Kontras dengan warna bodinya. Memasukkan jok racing plus seatbelt lima titik di dalam kabin. Tak lupa, mereka juga meng-install panel pengukur analog untuk speedometer dan tachometer bak mobil balap klasik.

Seluruh bagian mobil tersebut memang telah berubah. Namun, para penggemar otomotif masih akan mengenali itu sebagai G-Class berkat bodi mengotaknya yang khas. Dan, itu tetap mereka pertahankan. G-Class telah memiliki banyak versi hingga saat ini, namun sebelumnya tidak pernah menjadi sebuah mobil balap seperti yang tertuang dalam proyek tersebut. Filosofinya adalah menggabungkan ketangguhan khas G-Class dengan sentuhan luxury dari tangan emas Virgil Abloh. (*)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

4 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

4 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

4 hours ago

Mengungkap Keindahan Air Terjun Riam Berawan di Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Air terjun merupakan salah satu keajaiban alam yang memikat hati manusia dengan…

4 hours ago

Menikmati Keindahan Hutan Adat: Petualangan di Tengah Keasrian Alam Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Hutan adat adalah kawasan hutan yang dikelola dan dijaga dengan baik oleh…

4 hours ago

Gua Romo: Petualangan Mendebarkan di Jantung Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Mengunjungi Gua Romo adalah pengalaman yang penuh dengan tantangan dan keindahan alam…

4 hours ago