Categories: Internasional

PPI Tiongkok Beri Tanggapan Soal Penipuan Investasi Alimama Indonesia

KalbarOnline.com – Akhir-akhir ini marak kasus penipuan investasi online dengan membawa nama perusahaan di Tiongkok yakni Alimama. Cara kerjanya dengan skema investasi yang mengumpulkan modal lalu klik iklan yang tersedia untuk mendapatkan jumlah kelipatan dari modal yang sudah diinvestasikan di awal. Inilah skema bisnis Alimama Indonesia yang sebenarnya berbeda jauh sekali dengan Alimama asli di Tiongkok.

Berafiliasi dengan Alibaba Group, Alimama merupakan platform pemasaran data besar terkemuka di Tiongkok, dengan data inti dari Alibaba Group. Bisnis Alimama yang asli berfokus untuk membantu pebisnis online dalam Alibaba Group supaya bisa menjalankan marketing dengan lebih baik.

Di sini pengguna tidak akan mendapatkan uang, melainkan harus membayar untuk menggunakan produk mereka. Produk utama mereka adalah data perilaku konsumen yang mereka jual kepada pebisnis online, dengan alamat website alimama.com.

Berbeda dengan Alimama di Tiongkok, Alimama di Indonesia menawarkan penghasilan kepada para member dengan berpura-pura membeli barang. Mirip dengan JD Union yang memakai nama e-commerce JD, Alimama palsu juga memakai nama Alimama asli, dengan alamat website almm.qdhtml.net.

Sehubungan dengan maraknya kasus yg mencatut nama PPI Tiongkok, maka dari itu PPI Tiongkok mengeluarkan surat pernyataan sikap sebagai wujud tindakan langsung.

“Kami dari PPI Tiongkok sangat menyayangkan terjadinya kasus penipuan yang telah merugikan banyak orang dan mencatut nama PPI di dalamnya. Di sini kami nyatakan kesediaan PPI Tiongkok di dalam membantu investigasi kasus ini hingga mendapat titik terang terkait identitas pelaku sebenarnya. Dan, kami tegaskan pula bahwa PPI Tiongkok, dalam tingkatan Pusat, Cabang, Ranting, tidak terafiliasi dengan skema investasi Alimama, maupun skema lain, dalam konteks apapun,” jelas Nikkolai Ali Akbar Velayati selaku Ketua Umum PPI Tiongkok dalam keterangan tertulis yang diterima KalbarOnline.com.

Berikut Surat Pernyataan Sikap dari PPI Tiongkok mengenai Alimama: 

Surat pernyataan sikap PPI Tiongkok (Istimewa)
Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

3 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

3 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

3 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

4 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

8 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

11 hours ago