Categories: Otomotif

BMW M 1000 RR Bertenaga Buas Siap Tantang Honda CBR 1000RR-R

KalbarOnline.com – Ada kejutan yang dilakukan produsen BMW Motorrad yang memperkenalkan sebuah unit baru motor sport dengan performa buas berlebel M. Dalam mengeluarkan varian ini BMW Motorrad tak bekerja sendirian, namun menggandeng divisi BMW M Performance yang meluncurkan BMW M 1000 RR ke pasar dunia.

Biasanya selama ini lebel M hanya ada pada seri produk roda empat milik BMW. Ini artinya BMW M 1000 RR akan bersaing penuh dengan Ducati Panigale V4 R dan Honda CBR 1000RR-R.

Dilansir dari Visordown, dikatakan dalam keterangan resmi BMW Motorrad kalau BMW M 1000 RR mengambil basis dari BMW S 1000 R. BMW M 1000 RR menggunakan mesin ShiftCam empat silinder. Teknologi ShiftCam adalah sebuah teknologi yang mampu mengatur buka-tutup katup sehingga benar-benar secara cermat.

Dengan teknologi ini tak main-main, tenaga yang dihasilkan mencapai 212 hp pada 14.500 rpm dengan torsi puncak 113 Nm di 11.000 rpm. Rentang putaran mesin ini diklaim sangat cocok digunakan di trek balap. Meski juga layak dan nyaman digunakan untuk kendaraan harian diperkotaan. Berat kering motor BMW M 192 kilogram.

Selain itu tak hanya fokus dengan besar tenaga yang dihasilkan, namun BMW M juga dibekali dengan winglet untuk meningkatkan downforce dan stabilitas saat pengendara dalam kondisi menikung. Kabarnya Winglet yang dipakai pada BMW M berjenjang dan lebih rumit ketimbang winglet yang dipakai oleh Ducati Panigale V4 R.

Bila dibandingkan dengan mesin yang digunakan BMW S 1000 R, mesin M 1000 RR ini jauh lebih bertenaga khususnya di rentang putaran mesin 6.000 rpm – 15.100 rpm.

Pihak pabrikan mengklaim kalau BMW M 1000 RR ditujukan secara lebih tepat bukan hanya untuk tim balap saja tetapi juga bagi mereka para penggemar track day (pengguna harian di perkotaan) tanpa kehilangan karakter sport-nya.

Bicara masalah harga meskipun BMW belum menyebut harga pasti motor ini, akan tetapi diperkirakan motor ini dibanderol sekitar 30.935 poundsterling atau sekitar Rp 585,26 juta (kurs 1 poundstering = Rp 18.919).

Kabarnya BMW Motorrad Indonesia akan memboyong BMW M 1000 RR pada pertengahan tahun 2021. Kita tunggu saja!

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

6 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

9 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

10 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

10 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

10 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

11 hours ago