Categories: Pontianak

Pontianak Dominasi Juara Pertama 12 Cabang MTQ XXVIII Kalbar

Pontianak Dominasi Juara Pertama 12 Cabang MTQ XXVIII Kalbar

Wali Kota Motivasi Peserta Raih Juara Nasional

KalbarOnline, Pontianak – Kafilah Kota Pontianak mendominasi juara pertama pada 12 cabang dari sejumlah cabang yang dipertandingkan dalam MTQ XXVIII Tingkat Provinsi Kalbar di Kabupaten Sekadau. Perolehan hasil MTQ XXVIII Tingkat Provinsi Kalbar tahun ini, Kota Pontianak memperoleh juara pertama terbanyak yakni 12 cabang. Dari 12 cabang tersebut, terdiri dari tujuh cabang tilawah, tiga tahfiz dan dua syarhil.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menyampaikan ucapan selamat dan apresiasinya kepada seluruh peserta Kafilah Kota Pontianak yang telah berhasil mengukir prestasi pada MTQ Tingkat Provinsi Kalbar. Tak lupa pula, ia menyampaikan apresiasinya atas kinerja Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kota Pontianak yang selama ini sudah memperjuangkan hingga membawa nama Kafilah Kota Pontianak kian diperhitungkan.

“Saya juga selalu memotivasi bagaimana kita bisa meraih juara MTQ di tingkat nasional,” ujarnya, Selasa (22/9/2020).

Menurutnya, hal tersebut menjadi tantangan pihaknya untuk mengukir prestasi di tingkat nasional serta mengharumkan nama Provinsi Kalbar umumnya dan Pontianak khususnya. Prestasi yang telah diraih ini membuktikan keseriusan para peserta dan LPTQ Kota Pontianak dalam melakukan pembinaan yang sudah berjalan cukup lama dengan pengalaman-pengalaman yang dilalui.

“Keinginan kita adalah bagaimana mencetak qori dan qoriah maupun hafiz dan hafizah yang berkualitas dan unggul dalam berbagai kompetisi,” ungkapnya.

Ketua LPTQ Kota Pontianak, Mulyadi mengungkapkan keberhasilan yang diraih Kafilah Kota Pontianak merupakan prestasi terbanyak sepanjang pelaksanaan MTQ Tingkat Kalbar yang digelar beberapa tahun lewat.

“Dibandingkan tahun sebelumnya, dari Kota Pontianak yang mewakili Kalbar tahun lalu hanya delapan cabang saja. Tahun ini jauh meningkat yakni 12 cabang,” jelasnya.

Ia menargetkan untuk MTQ Tingkat Nasional yang rencananya akan digelar pada bulan November 2020 di Padang, cabang tilawah dan tahfiz bisa meraih juara. Apalagi sejarah mencatat Provinsi Kalbar memang banyak qori qoriah cabang tilawah yang menjadi juara di tingkat nasional maupun internasional.

Mulyadi menambahkan, mereka yang meraih juara pertama akan memasuki pemusatan latihan atau Training Center (TC) yang dilakukan oleh Provinsi Kalbar. Sebelum memasuki TC di Provinsi Kalbar, pihaknya akan mendrill peserta dari Kota Pontianak yang mewakili Kalbar nantinya. Perkembangan para peserta juga akan dimonitor selama mengikuti TC. Diakuinya, memang mereka ini akan mewakili Provinsi Kalbar di tingkat nasional, tetapi selain itu mereka juga membawa nama Kota Pontianak.

“Tentunya kita harus memperhatikan anak-anak ini sehingga bisa meraih juara di tingkat nasional,” tuturnya. (prokopim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

14 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

14 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

16 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

16 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

19 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

19 hours ago