Categories: Nasional

Arief Budiman Positif Korona, Ilham Saputra Jadi Plh Ketua KPU

KalbarOnline.com – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman beberapa hari lalu mengumumkan dirinya positif tertular virus Korona. Komisioner KPU, Ilham Saputra mengatakan bahwa dirinya telah ditunjuk menjai Pelaksana harian (Plh) Ketua KPU menggantikan sementara posisi Arief.

“Dalam rangka untuk memperlancar urusan tata administrasi KPU, telah diputuskan penunjukan Plh. Ketua KPU yaitu dalam hal ini Plh Ketua KPU dilaksanakan Saudara Ilham Saputra,” ujar Ilham kepada wartawan, Selasa (22/9).

Ilham mengatakan, Arief Budiman saat ini sedang menjalani perawatan di RSPAD Gatot Soebroto untuk percepatan pemulihannya dari virus Korona ini. “Saudara Arief Budiman sebagai Ketua KPU definitif sejak tadi pagi memutuskan untuk melanjutkan perawatan ke RSPAD dalam rangka percepatan pemulihan kesehatan,” katanya.

Mengenai anggaran pilkada, sampai dengan hari ini yang sudah ditransfer ke KPU daerah penyelenggara pilkada sudah 259 (95%) daerah dari 270 daerah yang menyelenggarakan Pilkada.

KPU juga sedang melakukan finalisasi draf revisi PKPU tentang Penyelenggaraan Pilkada Situasi Covid-19. “Pada prinsipnya membatasi dan meniadakan kegiatan yang potensial melibatkan massa dalam jumlah banyak dan potensial penyebaran Covid-19,” ungkapnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Peringatan Hardiknas 2024, Pj Bupati Romi: Mengenang Perjalanan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)…

6 hours ago

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

6 hours ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

7 hours ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

7 hours ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

7 hours ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

20 hours ago