Categories: Kabar

Pilkada Kepri 2020, Inilah Visi Misi Pasangan Isdianto-Suryani

KalbarOnline.com — Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau Isdianto-Suryani (INSANI), punya cara khusus untuk menjadikan Kepulauan Riau sebagai provinsi yang semakin maju, gemilang, religius, dan unggul di bidang maritim.

Demi merealisasikan visi tersebut, pasangan INSANI menempatkan enam misi. Pertama, yakni meneruskan pembangunan di sektor pendidikan dan kebudayaan. Caranya, dengan meningkatkan kualitas sarana dan prasarana, sumber daya manusia (SDM), termasuk menjamin pemerataan akses pendidikan.

“Misi ini, salah satu targetnya, yakni menjadikan peserta didik di Kepulauan Riau semakin unggul, berprestasi, dan berakhlak mulia,” tutur Isdianto melalui keterangan tertulis, Minggu (20/9).

Misi kedua, yaitu meneruskan pembangunan di sektor kesehatan dengan meningkatkan kualitas dan kuantitas layanan, termasuk optimalisasi tenaga kesehatan yang unggul dan profesional, serta mendorong pelaksanaan hidup bersih dan sehat.

Pada misi ketiga, pasangan INSANI berkomitmen meneruskan pembangunan di sektor perekonomian yang maju dan unggul. Teknisnya, jelas Isdianto, “dengan struktur ekonomi yang produktif dan berdaya saing.”

Pada misi keempat, yakni meneruskan pembangunan di sektor maritim yang unggul dengan fokus peningkatan konektivitas wilayah. Ini agar terjadi pemerataan di Kepulauan Riau. Misi kelima, pasangan INSANI berkomitmen meneruskan pembangunan di sektor agama dan sosial kemasyarakatan. Tujuannya, jelas Isdianto, “demi terbangunnya kehidupan yang rukun.”

Misi terakhir yaitu meneruskan pembangunan tata kelola pemerintahan yang baik, bersih, profesional, dan responsif. “Keenam misi ini kami susun demi menjadikan Kepulauan Riau sebagai Bunda Tanah Melayu yang maju, gemilang, religius, dan unggul di bidang maritim,” kata Isdianto.

Menurut Suryani, keenam misi yang diusung merepresentasikan sebuah solusi juga cara menjadikan Kepulauan semakin maju, gemilang, dan unggul di segala bidang, mulai dari sektor pendidikan, kesehatan, pembangunan infrastruktur, lingkungan, tata kelola keuangan, juga sejumlah lainnya.

“Ini adalah cita-cita bersama yang bisa direalisasikan dengan komitmen dan kerja keras, juga dukungan masyarakat. Bersama Pak Isdianto, kami sudah berkomitmen untuk menghibahkan diri demi menjadikan Kepulauan Riau semakin maju, gemilang, religius, dan unggul di bidang maritim,” tutur Suryani. (ind)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Jelang Idul Adha, Angka Inflasi di Pontianak 2,65 persen

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Hari Raya Idul Adha, angka inflasi Kota Pontianak menyentuh angka 2,65…

10 hours ago

Pj Wako Pontianak Minta PPDB 2024 Berlangsung Transparan

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 akan dimulai. Untuk mempersiapkan…

10 hours ago

Pemkot Salurkan Bantuan Uang Tunai kepada 3.350 KK

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pontianak menyalurkan bantuan…

10 hours ago

400 Paket Sembako Ludes dalam Sejam Jam di Pasar Murah Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – 400 paket sembako ludes terjual hanya dalam waktu kurang dari 60 menit,…

10 hours ago

Pj Wako Ani Sofian Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelar program padat karya yang melibatkan masyarakat di…

10 hours ago

Wabup Ketapang Serahkan Trophy Juara Umum dan Petinju Terbaik di Kejuaraan Tinju Dandim CUP 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kejuaraan tinju amatir Dandim Cup 1203/Ketapang Tahun 2024 secara resmi ditutup oleh…

11 hours ago