Categories: Sport

Setelah Juara US Open, Mantan No 1 Dunia Mundur dari French Open

KalbarOnline.com – Naomi Osaka memutuskan untuk tidak ambil bagian di grand slam French Open yang bakal start 27 September mendatang. Osaka merasa grand slam lapangan tanah liat itu terlalu mepet dengan grand slam US Open yang dia juarai Minggu lalu (13/9).

”Sayang sekali, aku belum siap untuk kembali bertanding di Prancis Terbuka tahun ini,” ucap Osaka sebagaimana dilansir ESPN. ”Dua turnamen ini berlangsung terlalu berdekatan tahun ini. Aku hanya bisa berharap semoga para pemain dan panitia mendapat hasil yang terbaik,” tambah mantan pemain nomor satu dunia itu.

Selain masalah jadwal, Osaka menilai kondisinya belum terlalu fit. Peringkat ketiga dunia itu mengalami cedera hamstring pada kaki kiri. ”Rasanya masih nyeri. Tampaknya kondisi seperti ini belum siap untuk tampil di tanah liat,” ungkap dia.

Prancis Terbuka adalah turnamen yang belum bisa ditaklukkan Osaka. Tampil empat kali di turnamen tersebut, paling banter dia hanya mampu mencapai babak ketiga.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

12 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

14 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

16 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

31 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago