Categories: Nasional

Mahfud MD Kritik Buruknya Penegakan Hukum, Ini Bantahan KPK

KalbarOnline.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menanggapi kritik dari Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD yang menyebut penegakan hukum di Indonesia mendapatkan kesan buruk dari masyarakat. Menurut KPK, kritik publik adalah hal yang wajar.

“KPK memandang setiap kritik yang disampaikan sebagai motivasi untuk terus melakukan perbaikan, khususnya dalam upaya pemberantasan korupsi saat ini sebagaimana kewenangan KPK,” kata Plt. juru bicara KPK, Ali Fikri dikonfirmasi, Jumat (18/9).

KPK memastikan, lembaganya bertanggung jawab kepada masyarakat, untuk selalu memastikan penegakan hukum oleh KPK, selalu dalam koridor hukum yang berlaku. Hal ini dilakukan dengan mengedepankan asas-asas transparansi, akuntabilitas dan keadilan.

Terlebih, UU KPK juga mempunyai kewenangan pencegahan yang membutuhkan dan peran serta seluruh elemen bangsa. Karenanya, KPK mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk berperan dalam pemberantasan korupsi.

“Baik melalui pendekatan pencegahan maupun penindakan,” tandas Ali.

Sebelumnya, Menko Polhukam Mahfud MD mengatakan, penegakan hukum di Indonesia mendapatkan predikat jelek dari masyarakat.

“Sudah sangat jelek kesan penegakan hukum kita di masyarakat, nanti diperas, nanti malah ditangkap, dan sebagainya. Saya tidak bisa melakukan apa-apa, Presiden tidak bisa melakukan apa-apa, karena semua punya batasan kewenangan. Karena itu, perlunya pembinaan dan moralitas,” cetus Mahfud dalam keterangannya, Rabu (16/9) lalu.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

15 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

18 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

19 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

19 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

20 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

20 hours ago