Categories: Internasional

Donald Trump: Vaksin Covid-19 Sudah Sangat Dekat

KalbarOnline.com – Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, memberikan kabar positif terkait wabah Covid-19. Dia mengatakan vaksin untuk melawan virus Korona yang mematikan akan ada dalam tiga sampai empat minggu lagi.

Hal tersebut berdasarkan prediksi yang dibuat oleh pejabat kesehatan masyarakat AS dan Pfizer Inc pada awal bulan ini. Trump berbicara di balai kota yang diselenggarakan oleh ABC News di Philadelphia. Dalam kesempatan tersebut, dia mengatakan bahwa vaksin segera siap untuk didistribusikan.

  • Baca juga: Pilpres Masih November, Donald Trump Gerah karena Isu Covid-19 Memanas

“Kami sangat dekat untuk mendapatkan vaksin,” ungkap Trump seperti dilansir Reuters. “Jika Anda ingin mengetahui kebenarannya, pemerintahan sebelumnya mungkin membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk mendapatkan vaksin karena harus memenuhi semua persetujuan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA). Dan, kami dalam beberapa minggu setelah mendapatkan persetujuannya bisa jadi tiga minggu atau empat minggu,” imbuhnya.

Sebelumnya, Trump pada masa awal pandemi Covid-19 mengaku kepada seorang jurnalis bahwa dia meremehkan krisis kesehatan meski punya bukti bahwa virus Korona berbahaya. “Saya ingin selalu menganggapnya kecil,” ungkap Trump kepada penulis Bob Woodward pada 19 Maret lalu beberapa hari setelah dia menyatakan keadaan darurat nasional.

“Saya masih suka menganggapnya kecil, karena saya tidak ingin membuat kepanikan,” imbuh Trump.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Satu Jemaah Haji Kapuas Hulu Batal Berangkat ke Jeddah

KalbarOnline, Pontianak - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melepas keberangkatan jemaah haji Kapuas Hulu kloter…

2 hours ago

Sekda Mohd Zaini Sambut Kedatangan Calon Jemaah Haji Kapuas Hulu di Batam

KalbarOnline, Batam - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini menyambut kedatangan calon jemaah haji…

2 hours ago

Perkuat Kelistrikan Perbatasan Malaysia, PLN Gelar Komite Operasi ke-23 Bersama SEB Serawak

KalbarOnline, Bandung - PT PLN (Persero) menggelar Komite Operasi ke-23 bersama Sarawak Energy Berhad (SEB)…

2 hours ago

Wabup Farhan Lepas 244 Calon Jemaah Haji Asal Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memberikan pembekalan dan melepas calon jemaah haji (CJH)…

2 hours ago

Usia Libur Panjang, ASN Ketapang Diminta Kembali Tingkatkan Semangat Kerja

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi meminta kepada seluruh ASN maupun…

2 hours ago

Peringati Hari Jadi ke 8, Yayasan Amfibi Reptil Indonesia Gelar Aksi Penghijauan

KalbarOnline, Ketapang - Yayasan Amfibi Reptil Indonesia menggelar aksi penghijauan dengan menanam 150 batang bibit…

2 hours ago