Categories: Nasional

Kemensos Pastikan Bansos Beras Tahap I Sampai ke Warga Purwakarta

KalbarOnline.com – Kementerian Sosial (Kemensos) memastikan, penyaluran bantuan sosial beras (BSB) diterima bagi Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPM PKH) di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Direktur Jenderal Pemberdayaan Sosial Edi Suharto menyampaikan, telah melakukan pengecekan gudang BULOG Ciwangi di Kabupaten Purwakarta. Dia memastikan, ketersediaan stok dan kesiapan kemasan beras 15 kg menjadi hal yang sangat penting, agar proses penyaluran dapat berjalan secara cepat dan tepat.

“Ini kita ingin memastikan stok beras yang ada di sini dan juga kemasan untuk 15 kg yang akan diberikan nantinya kepada KPM,” kata Edi dalam keterangannya, Rabu (16/9).

Baca juga: KPK Sebut Penyaluran Bansos oleh Kementerian Sosial Belum Merata

Edi menyebut, gudang BULOG Ciwangi menyediakan stok beras bagi 30.414 KPM PKH di wilayah Kabupaten Purwakarta. Menurutnya, gudang tersebut mampu menampung 3.500 ton beras.

“Sampai saat ini, gudang BULOG Ciwangi sudah menyalurkan BSB sebanyak 47 ton. Jumlah ini diperuntukkan bagi dua kecamatan yaitu Kecamatan Bungursari 633 KPM dan Kecamatan Babakan Cikao 949 KPM,” ucap Edi.

Edi menyebut, masing-masing KPM menerima 30 kg bantuan sosial beras untuk periode Agustus dan September 2020. Menurutnya, Kecamatan Bungursari ini merupakan kecamatan pertama yang mendapatkan BSB di wilayah Kabupaten Purwakarta.

“BSB akan disalurkan kembali pada Oktober bagi 10 juta KPM PKH yang terdampak Covid-19. Upaya ini merupakan salah satu bentuk ketahanan ekonomi dengan pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

6 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

8 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

10 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

25 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago