Categories: Otomotif

Nissan Micra atau March Generasi Berikutnya Bakal Digarap Renault

KalbarOnline.com – Renault dilaporkan bakal memimpin dalam pengembangan dan produksi Nissan Micra atau Nissan March generasi berikutnya. Hal itu sebagai bagian dari rencana kerja sama yang lebih erat antara kedua merek tersebut.

Micra saat ini sudah diproduksi di pabrik Renault Flins di Prancis. Kabar tentang Micra generasi mendatang bakal digarap Renault datang dari Chief Operating Officer Nissan, Ashwani Gupta. Hal itu dia sampaikan dalam wawancara dengan surat kabar Prancis, Le Monde.

Dilansir via Carscoops, Gupta mengatakan bahwa aliansi keduanya menetapkan bahwa satu pembuat mobil memimpin segmen model tertentu. “Untuk Micra generasi selanjutnya, kami akan mengikuti Renault, dan kami akan meminta Renault untuk mengembangkan dan membuat Micra masa depan untuk kami,” kata Gupta.

Strategi ‘pemimpin-pengikut’ juga akan menempatkan Renault yang bertanggung jawab atas model B-SUV kecil seperti Renault Captur dan Nissan Juke untuk Eropa. Sementara Nissan akan memimpin dalam model C-SUV generasi berikutnya seperti Qashqai (Rogue Sport in NA) dan model saudaranya, Renault Kadjar.

Micra sudah ada di pasar sejak akhir 2016, ditawarkan dalam varian bensin dan diesel. Varian teratas adalah Micra N-Line, yang ditenagai oleh mesin 1.0 liter tiga silinder turbocharged dengan tenaga 115 HP yang dipasangkan dengan transmisi manual enam kecepatan.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

8 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

8 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

8 hours ago

Mengungkap Keindahan Air Terjun Riam Berawan di Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Air terjun merupakan salah satu keajaiban alam yang memikat hati manusia dengan…

8 hours ago

Menikmati Keindahan Hutan Adat: Petualangan di Tengah Keasrian Alam Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Hutan adat adalah kawasan hutan yang dikelola dan dijaga dengan baik oleh…

8 hours ago

Gua Romo: Petualangan Mendebarkan di Jantung Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Mengunjungi Gua Romo adalah pengalaman yang penuh dengan tantangan dan keindahan alam…

9 hours ago