Categories: Kabar

Kesejahteraan Petani OKU Timur Jadi Fokus Utama Lanosin-Yudha

KalbarOnline.com — Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Lanosin Hamzah-Adi Nugraha Purna Yudha (Enos-Yudha), punya misi khusus mengikuti kontestasi Pilkada OKU Timur, 9 Desember mendatang.

Menurut Enos, Lanosin Hamzah karib disapa, salah satu tujuannya bersama Yudha memimpin OKU Timur agar bisa semakin menyejahterakan petani. Mengenai caranya, pasangan Enos-Yudha telah menyiapkan beragam program khusus, seperti optimalisasi komoditas buah-buahan di OKU Timur.

“Bersama dengan Pak Yudha, kami berkomitmen untuk semakin menyejahterakan petani di OKU Timur. Salah satu caranya dengan melakukan optimalisasi produk buah-buahan,” kata Enos saat dihubungi dari kawasan Bunga Mayang, Sabtu (12/9).

Produk buah-buahan, jelas Enos, menjadi salah satu komoditas unggulan di OKU Timur, selain tanaman hortikultura dan perkebunan. Beragam jenis buah-buahan, Enos melanjutkan, hampir tersebar merata di semua kecamatan. Namun, masing-masing kecamatan memiliki jumlah produksi yang berbeda-beda.

“Buah pepaya, memang di semua kecamatan ada, tetapi produksi terbesarnya ada di Martapura. Selain itu, untuk buah mangga, kecamatan yang paling banyak hasil panennya itu di Kecamatan Belitang dengan estimasi sekitar 6.680 ton pada 2019,” kata Enos.

Untuk mendorong peningkatan produksi, Enos berencana memberikan bantuan benih unggul. Dengan bantuan ini diharapkan mampu menghasilkan produk yang bermutu tinggi dan bisa berdaya saing, termasuk meningkatkan produksi di seluruh kecamatan.

Selain itu, Enos juga akan memperluas ketersediaan lahan khusus untuk komoditas buah-buahan. Enos bakal mengusahan lahan-lahan yang masih kosong agar bisa dimanfaatkan untuk budi daya buah-buah, termasuk demi menambah jumlah produksi.

“Kami berencana memberikan bantuan benih unggul agar menghasilkan produk yang berkualitas. Kami juga akan berupaya untuk melihat ketersediaan lahan. Dengan ketersediaan lahan, produksi akan semakin bertambah dan ujungnya bisa menambah pendapatan para petani,” tutur Enos. (ind)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

1 hour ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

2 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

2 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

2 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

20 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

24 hours ago