Categories: Pontianak

Kafilah Pontianak Pastikan Siap Hadapi MTQ XXVIII Kalbar

Kafilah Pontianak Pastikan Siap Hadapi MTQ XXVIII Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Kafilah Kota Pontianak Akhmad Nurdin menjelaskan sejauh ini Kafilah Kota Pontianak sudah melakukan persiapan untuk mengikuti Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXVIII Tingkat Provinsi Kalbar. Para peserta sudah menjalani pemusatan latihan sejak 1 September 2020.

“Untuk cabang fahmil, syarhil, khat Qur’an berakhir pada 6 September lalu pemusatan latihannya,” ujarnya saat menyaksikan lomba MTQ XXVIII Tingkat Provinsi Kalbar yang digelar di Masjid Raya Mujahidin, Senin (7/9/2020).

Selanjutnya, lanjut dia, para peserta Kafilah Kota Pontianak yang telah mengikuti pemusatan latihan tersebut mengikuti lomba pada hari ini di Masjid Raya Mujahidin. Sementara untuk cabang Qiraat Sab’ah dan Tahfiz Qur’an, proses pemusatan latihan masih berlanjut hingga 10 September 2020.

“Karena mereka akan tampil secara virtual pada 10 September mendatang,” katanya.

Sedangkan untuk cabang tilawah anak-anak, remaja, dewasa dan tartil anak-anak, proses pemusatan latihan masih berlanjut hingga 14 September. Lalu pada 15 September mereka akan diberangkatkan ke Kabupaten Sekadau.

“Kita telah mempersiapkan seluruh kafilah dengan sebaik-baiknya,” ungkapnya.

Untuk cabang faktual yakni fahmil qur’an, syarhil qur’an dan khat qur’an dilaksanakan di Kota Pontianak. Kemudian untuk yang virtual yakni cabang tilawah usia emas, qiraat sab’ah, dan tuna netra, tahfiz qur’an 1, 5, 10, 20 dan 30 juz serta cabang tafsir.

“Itu dilaksanakan di masing-masing kabupaten/kota,” tutur Nurdin.

Untuk cabang-cabang yang digelar secara faktual di Kabupaten Sekadau yakni tartil dan tilawah anak-anak, tilawah remaja dan tilawah dewasa. Rencananya akan digelar mulai tanggal 16 – 21 September 2020 mendatang.

“Kita berharap semoga dalam pelaksanaan MTQ XXVIII Tingkat Provinsi Kalbar ini berjalan lancar,” pungkasnya. (prokopim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

2 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

3 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

4 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

5 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

19 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

20 hours ago